Sterling Jadi Incaran Pertama Rafael Benitez
A
A
A
MADRID - Meski belum genap sehari dipercaya sebagai pelatih Real Madrid, namun Rafael Benitez tampaknya tak ingin menunda rencananya untuk menghamburkan uang klub asal Ibu Kota. Buktinya, dalam pernyataan resmi pertamanya sebagai pelatih Real Madrid, Benitez sudah membeberkan siapa sosok pemain yang ingin diboyongnya untuk melengkapi skuat El Real di musim depan.
Kepada awak media, pelatih asal Spanyol tersebut mengakui kalau dirinya sangat mengharapkan untuk bisa mendatangkan Raheem Sterling di bursa transfer musim panas yang sebentar lagi akan resmi dibuka. ''Kami sangat menginginkan Raheem Sterling. Itu bukan lagi menjadi sebuah rahasia,'' ujar Benitez seperti dilansir Mirror.
Namun pelatih yang pernah membawa Liverpool keluar sebagai juara Liga Champions Eropa di tahun 2005 ini menolak untuk membicarakan hal tersebut lebih dalam. Menurutnya, kurang tepat bila harus berbicara soal Sterling selama sang pemain Liverpool tersebut belum menjadi bagian dari keluarga besar El Real.
''Saya hanya tahu Raheem sebagai seorang pemain, tapi dia bukan bagian dari tim ini. Jadi saya tak mau membicarakan soal dirinya,'' ujar Benitez.
Benitez sendiri resmi menjadi pelatih Real Madrid setelah menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun. Meski baru diperkenalkan pada publik kemarin, Rabu (4/6/2015), namun kabar kedatangan Benitez sudah santer berhembus di media sejak didepaknya Carlo Ancelotti dari bangku kepelatihan El Real.
Kepada awak media, pelatih asal Spanyol tersebut mengakui kalau dirinya sangat mengharapkan untuk bisa mendatangkan Raheem Sterling di bursa transfer musim panas yang sebentar lagi akan resmi dibuka. ''Kami sangat menginginkan Raheem Sterling. Itu bukan lagi menjadi sebuah rahasia,'' ujar Benitez seperti dilansir Mirror.
Namun pelatih yang pernah membawa Liverpool keluar sebagai juara Liga Champions Eropa di tahun 2005 ini menolak untuk membicarakan hal tersebut lebih dalam. Menurutnya, kurang tepat bila harus berbicara soal Sterling selama sang pemain Liverpool tersebut belum menjadi bagian dari keluarga besar El Real.
''Saya hanya tahu Raheem sebagai seorang pemain, tapi dia bukan bagian dari tim ini. Jadi saya tak mau membicarakan soal dirinya,'' ujar Benitez.
Benitez sendiri resmi menjadi pelatih Real Madrid setelah menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun. Meski baru diperkenalkan pada publik kemarin, Rabu (4/6/2015), namun kabar kedatangan Benitez sudah santer berhembus di media sejak didepaknya Carlo Ancelotti dari bangku kepelatihan El Real.
(rus)