Menebak Lawan Terakhir Mayweather Jr

Kamis, 23 Juli 2015 - 21:00 WIB
Menebak Lawan Terakhir...
Menebak Lawan Terakhir Mayweather Jr
A A A
JAKARTA - Keputusan besar diambil Floyd Mayweather Jr. Petinju berusia 38 tahun itu berencana menyudahi kariernya setelah melakoni pertarungan terakhir, September 2015 mendatang.

Sejauh ini Mayweather masih bungkam soal identitas lawan yang bakal dihadapinya. Namun beberapa media menyebutkan bahwa Mayweather akan bertarung dengan petinju asal Amerika Serikat, Andre Michael Berto.

Meski peluangnya besar, Berto bukanlah satu-satunya petinju yang dikaitkan dengan Mayweather. Termasuk dirinya, ada lima petinju yang mengaku siap merusak rekor 48 kemenangan milik Mayweather. Berikut, Sindonews berikan ulasannya:

1. Amir Khan
Menebak Lawan Terakhir Mayweather Jr


Usai menuntaskan pertarungannya melawan Manny Pacquiao, Mayweather langsung ditantang Amir Khan. Petinju kebangsaan Inggris tersebut berambisi merusak rekor kemenangan milik Mayweather.

Namun peluang Amir Khan diragukan banyak pihak. Mereka menganggap Amir Khan bukan lawan sepadan untuk Mayweather.

"Anda tidak mungkin menempatkan orang seperti Khan yang telah dikalahkan tiga atau empat kali oleh petinju lain untuk melawan Mayweather. Dia saja pernah dikalahkan oleh (Breidis) Prescott, (Lamont) Peterson dan (Danny) Garcia. Jika Anda tidak memiliki semangat tempur, maka jangan harap bisa melawan Mayweather dan mampu menang darinya," ucap Carl Froch, mantan juara tinju kelas menengah.

Kemampuan bertarung Amir Khan juga diremehkan ayah Mayweather, Floyd Mayweather Sr. Ia yakin anaknya bisa mengalahkan Amir Khan dalam kondisi mata tertutup.

Sepanjang karier profesionalnya, Amir Khan sudah melewati 34 pertarungan. Dari jumlah tersebut, 31 dilalui dengan kemenangan dan tiga lainnya berakhir kekalahan.

2. Karim Mayfield
Menebak Lawan Terakhir Mayweather Jr


Petinju kebangsaan Amerika Serikat berusia 34 tahun ini juga ngebet ingin memukul wajah Mayweather. Namun sayangnya, peluang Mayfield untuk bertarung pada September nanti sangat kecil. Mayweather sama sekali tidak menoleh kepadanya.

Meski begitu, ia tetap yakin bisa menghadapi Mayweather di pertarungan terakhirnya. Mayfield optimistis aksinya bakal menggemparkan dunia.

"Saya akan menampilkan pertarungan yang jauh lebih baik dari penantang lainnya. Saya pikir bisa dengan mudah membuat pertarungan melawan Mayweather menjadi lebih eksplosif," ungkapnya pada Boxing Scene.

Sejauh ini Mayfield sudah melakoni 21 pertarungan. Dari jumlah tersebut, 19 dilaluinya dengan kemenangan. Sisanya, Mayfield menerima dua kekalahan dan sekali imbang.

3. Andre Berto
Menebak Lawan Terakhir Mayweather Jr


Mayweather kabarnya memilih Andre Berto sebagai lawan terakhir sebelum ia gantung sarung tinju. Menanggapi hal tersebut, pemilik 30 kemenangan itu merasa senang dan ia yakin bisa memberi perlawanan sengit untuk Mayweather.

"Saya senang berada dalam daftar petinju yang akan melawan Mayweather di laga pamungkas. Saya pasti siap dengan tantangan ini. Saya tahu itu akan menjadi pertarungan besar jika itu benar-benar terjadi," terang Berto seperti dikutip Boxingnews24.

Namun berbagai pihak sangat menyayangkan jika duel ini benar terjadi. Sebab Berto diprediksi akan mudah takluk dan hal tersebut bakal membuat Mayweather berhasil menambah kemenangannya menjadi 49, menyamai rekor Rocky Marciano.

4. Genady Golovkin
Menebak Lawan Terakhir Mayweather Jr


Raja tinju kelas menengah, Gennady Golovkin juga disebut-sebut sebagai calon lawan Mayweather. Meski sang petinju masih ragu dengan peluangnya, banyak orang yang setuju jika Golovkin berada satu ring dengan The Money.

"Golovkin adalah petarung yang luar bisa super. Golovkin akan jadi lawan yang lebih besar dari Pacquiao," ucap Pelatih Bernard Hopkins, Naazim Richardson.

Golovkin memang salah satu petinju terbaik dunia saat ini dengan memegang status sebagai raja kelas menengah. Petinju asal Kazakhstan tersebut punya rekor tak terkalahkan dari 33 duel dan selalu menang KO sebanyak 30 kali.

Sedangkan Mayweather punya catatan belum kalah dari 48 pertarungan sepanjang kariernya. Jika Golovkin disebut raja kelas menengah, maka petinju Amerika Serikat itu dinobatkan sebagai raja tinju kelas welter.

5. Keith Thurman Jr
Menebak Lawan Terakhir Mayweather Jr


Keith Thurman Jr menyebut dirinya pantas menjadi penantang Floyd Mayweather Jr pada September mendatang. Bahkan Thurman meminta Mayweather agar jangan sembunyi dan berani menerima tantangannya.

"Saya jamin, kalau Mayweather tidak pernah bosan bertarung. Dia raja di kelasnya. Saya ingin mendapatkan kesempatan bertarung melawan raja. Saya memberikan jawaban pada Anda, pertarungan nanti tidak akan membosankan. Itu tidak akan seperti pertemuannya dengan Manny Pacquiao atau juga Marcos Maidana," ucapnya.

Petinju kelahiran 23 November 1988 itu sudah mengoleksi 26 kemenangan. Sejauh ini Thurman belum sekalipun merasakan kekalahan.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0653 seconds (0.1#10.140)