Khan Anggap Mayweather Jr Pecundang Abadi
A
A
A
BOLTON - Amir Khan rupanya masih belum bisa membuang rasa sakit hatinya usai ditolak Floyd Mayweather Jr untuk berduel tahun ini. Dalam sebuah kesempatan, petinju Inggris itu berjanji takkan menganggap Mayweather Jr sebagai petinju terbesar sepanjang sejarah.
Mayweather Jr memang lebih memilih Andre Berto sebagai lawan terakhirnya. Sebab setelah duel yang berlangsung 12 September nanti, petinju berjuluk The Money disebut-sebut bakal pensiun.
Keputusan tersebut itu jadi tamparan keras ketiga bagi Khan setelah sempat ditolak Mayweather Jr dan Pacquiao awal tahun lalu. Tak pelak, kembali disingkirkan petinju Amerika Serikat membuat Khan merasa sangat kecewa.
"Saya jelas sangat kecewa dia tak ingin berduel dan kemudian menolak saya lagi untuk kedua kalinya. Tetapi dia berusaha pensiun setelah duelnya (melawan Berto)," tutur Khan dilansir Boxing Scene, Jumat (21/8/2015).
"Saya yakin dia akan dikenang sebagai petinju terbesar. Tetapi saya tidak akan pernah menganggapnya demikian sebab dia selalu menghindari saya selama bertahun-tahun," tegasnya.
Khan sendiri belum mempunyai lawan tanding hingga saat ini. Kendati demikian, petinju keturunan Pakistan itu sudah digadang-gadang bakal melangsungkan mega duel melawan Manny Pacquiao tahun depan.
Mayweather Jr memang lebih memilih Andre Berto sebagai lawan terakhirnya. Sebab setelah duel yang berlangsung 12 September nanti, petinju berjuluk The Money disebut-sebut bakal pensiun.
Keputusan tersebut itu jadi tamparan keras ketiga bagi Khan setelah sempat ditolak Mayweather Jr dan Pacquiao awal tahun lalu. Tak pelak, kembali disingkirkan petinju Amerika Serikat membuat Khan merasa sangat kecewa.
"Saya jelas sangat kecewa dia tak ingin berduel dan kemudian menolak saya lagi untuk kedua kalinya. Tetapi dia berusaha pensiun setelah duelnya (melawan Berto)," tutur Khan dilansir Boxing Scene, Jumat (21/8/2015).
"Saya yakin dia akan dikenang sebagai petinju terbesar. Tetapi saya tidak akan pernah menganggapnya demikian sebab dia selalu menghindari saya selama bertahun-tahun," tegasnya.
Khan sendiri belum mempunyai lawan tanding hingga saat ini. Kendati demikian, petinju keturunan Pakistan itu sudah digadang-gadang bakal melangsungkan mega duel melawan Manny Pacquiao tahun depan.
(bbk)