Hujan Kartu Kuning, Betis Imbangi Sevilla Tanpa Gol

Minggu, 20 Desember 2015 - 04:39 WIB
Hujan Kartu Kuning,...
Hujan Kartu Kuning, Betis Imbangi Sevilla Tanpa Gol
A A A
SEVILLE - Derby Seville yang memertemukan Real Betis vs Sevilla di pekan ke-16 Liga Spanyol, Minggu (20/12/2015) dini hari WIB berakhir tanpa gol. Pertandingan yang berjalan keras dan diwarnai hujan kartu kuning hanya memberikan satu poin bagi masing-masing tim.

Bertanding di Stadion, Benito Villamarín, kedua tim sama-sama bermain keras sejak awal. 12 kartu kuning tercatat dikeluarkan wasit Carlos Clos sepanjang 90 menit. Tujuh untuk tuan rumah, sedangkan sisanya didapat Sevilla.

Total ada 43 pelanggaran yang tercipta di laga tersebut. Betis menciptakan 24 pelanggaran, sedangkan Sevilla sebanyak 19 kali. Namun kerasnya pertandingan tak menghasilkan satupun gol hingga laga bubar.

Hasil ini membuat Sevilla masih tertahan di posisi tujuh klasemen sementara dengan poin 23. Sedangkan Betis berada di peringkat sebelas dengan poin 20.

Susunan Pemain
Real Betis:
Adan, Molinero (Varela'84), Gonzalez, Vargas, Westermann, Joaquin (Van Wolfswinkel'70), Ceballos (Digard'76), Cejudo, N'Diaye, Petros, Castro

Sevilla:
Rico Gonzalez, Tremoulinas, Rami, Kolodziejczak, Mariano, Krychowiak, Krohn-Dehli (Iborra'60), Banega, Vitolo, Konoplyanka (Reyes'72), Gameiro (Llorente'83)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0752 seconds (0.1#10.140)