Preview Bali United vs Arema Cronus : Buktikan Catatan Pertandingan

Sabtu, 19 Maret 2016 - 08:01 WIB
Preview Bali United...
Preview Bali United vs Arema Cronus : Buktikan Catatan Pertandingan
A A A
BALI - Arema Cronus boleh menepuk dada jika bicara rekor pertemuan kontra Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Dalam sejarah pertemuan sejak 2015 silam, Arema tidak pernah terkalahkan. Walau begitu, pertandingan di Piala Bhayangkara 2016, Sabtu (19/3/2016) malam, diramalkan tak akan mudah.

Arema mencium ada perbedaan besar di tubuh Bali United dibanding pertemuan terakhir di Bali Island Cup 2016. Tim asuhan Indra Sjafri merekrut beberapa pemain bagus, salah satunya bek asal Spanyol Kiko Insa yang sebelumnya berkostum Arema Cronus.

Pelatih Arema Cronus Milomir Seslija meyakini timnya tidak bisa sekadar 'memfoto copy' pertandingan sebelumnya. Dia melihat ada pergerakan di tubuh Bali United yang memungkinkan mereka lebih kompetitif lagi di Piala Bhayangkara. Untuk itu dia meminta timnya siap dengan tingkat kesulitan yang bakal bertambah.

"Saya melihat Bali United tidak pernah berhenti untuk memperbaiki kekuatan. Mereka terus mencari pemain dan ingin lebih kompetitif lagi. Itu memberikan sinyal kepada Arema bahwa pertandingan tidak akan mudah dimenangkan," ujar Milo yang membawa 24 pemain ke Bali.

Pelatih asal Bosnia ini optimistis timnya memiliki mental yang terus berkembang untuk menjalani turnamen ketiga sejak dilatihnya. Walau belum ada wajah baru di skuad Singo Edan, pelatih yang pernah menangani Arema IPL ini yakin timnya bisa menaikkan level kualitas.

Milo juga menyinggung keberadaan Kiko Insa yang tak henti menjadi polemik sejak dibuang dari tim Singo Edan. Menurutnya tidak ada waktu bagi Arema untuk memikirkan Kiko Insa dan meminta timnya benar-benar fokus pada Bali United sebagai sebuah tim.

"Bali United punya banyak pemain bagus dan tidak perlu hanya berpikir pada Kiko Insa. Kami menghadapi sebuah tim, jadi konsentrasi harus sepenuhnya pada kekuatan tim. Secara keseluruhan saya yakin Arema siap menghadapi Bali United," tambah Milo.

Jelang laga pada Sabtu, masih terlampau sulit untuk meraba komposisi tim pujaan Aremania. Milo yang selalu tertutup soal taktik timnya, mungkin saja mempertahankan komposisi yang diturunkan secara reguler di Piala Gubernur Kaltim 2016 lalu. Pelatih ini jarang sekali merombak starting XI.

Jika ada perubahan starter, pastinya adalah pemain muda atau U-21 seperti yang disyaratkan di turnamen ini. Ada tiga pemain muda yang masuk kategori tersebut, yakni Ryuji Utomo, Dio Permana, serta Junda Irawan. Ryuji mungkin paling berpeluang karena sebelumnya sudah teruji di Kalimantan.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6029 seconds (0.1#10.140)