Dramatis: Redam PS Polri, Bali United Pastikan Tiket Semifinal Terakhir

Minggu, 27 Maret 2016 - 19:39 WIB
Dramatis: Redam PS Polri,...
Dramatis: Redam PS Polri, Bali United Pastikan Tiket Semifinal Terakhir
A A A
GIANYAR - Bali United memastikan tiket semifinal terakhir Piala Bhayangkara 2016, seusai mengalahkan PS Polri 1-0 pada laga pemungkas Grup B di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (27/3/2016).

Yabes Roni menjadi pahlawan kemenangan Bali United lewat gol yang tercipta pada menit ke-23. Bermula dari sepak pojok Fadil Sausu ke area penalti PS Polri. Sempat terjadi kemelut di muka gawang, namun Yabes Roni tampil sebagai pemenang setelah datang dari sisi kiri dan menyambar bola dengan kepalanya.

Tertinggal satu gol PS Polri tampil lebih menyerang. Dua peluang sempat tercipta melalui Ilham Udin Armaiyn yang berhadapan dengan kiper Bali United pada menit ke-35, namun sepakannya masih dapat dihalau kiper Rully Desrian.

Peluang emas PS Polri tercipta lagi dari bola mati. Namun, tendangan melengkung M Hargianto dari luar kotak penalti pada menit ke-40 jatuh ke pelukan Rully. Tak ada lagi gol tercipta di babak pertama dan kemenanagn 1-0 untuk Bali United.

Memasuki babak kedua, PS Polri menekan, Hansamu Yama, Bio Paulin, tandukan I Made Wirahadi, hingga Robertino Pugliara, sempat mengancam gawang Bali United, namun belum membuahkan gol. Hingga peluit babak kedua dibunyikan, tak ada gol lagi tercipta dan Bali United pun memastikan kemenangan lewat gol tunggal Yabes Roni.

Tambahan tiga angka membuat posisi Bali United naik ke peringkat 2 dengan enam poin. Pasukan Indra Sjafri berhasil mengunci semifinal, menemani Arema Cronus yang lebih dulu lolos. Arema yang mengemas tujuh angka dipastikan menjadi juara grup. Arema masih menyisakan laga melawan Persipura Jayapura malam ini.

Klasemen Sementara Grup B
M Mn S K GM-GK P
1. Arema Cronus 3 2 1 0 3-1 7
2. Bali United 4 2 0 2 4-4 6
3. PS Polri 4 1 2 1 4-2 5
4. Persija Jakarta 4 1 1 2 2-5 4
5. Persipura Jayapura 3 0 2 1 1-2 2

Ket: M=Main, Mn=Menang, S=Seri, K=Kalah, GM=Gol memasukkan, GK=Gol Kemasukan, P=Poin
(sha)
Berita Terkait
Piala Menpora Resmi...
Piala Menpora Resmi Digelar, Pelatih Bhayangkara Girang Bukan Kepalang
Hasil Piala Presiden...
Hasil Piala Presiden 2022: Bhayangkara FC Bungkam Bali United
Hari Ini Live di iNews!...
Hari Ini Live di iNews! Bhayangkara FC vs Kashima Antlers U18 dan Barcelona U-19 vs Real Madrid U-18
Dianggap Kuda Hitam,...
Dianggap Kuda Hitam, Borneo FC Ingin Menangi Setiap Laga Piala Menpora
Rangkaian HUT ke-77...
Rangkaian HUT ke-77 Bhayangkara Dinilai Beri Manfaat untuk Semua Orang
Jokowi Anugerahkan Bintang...
Jokowi Anugerahkan Bintang Bhayangkara Nararya ke Anggota Polri
Berita Terkini
Kevin Diks Menyusul...
Kevin Diks Menyusul Skuad Timnas Indonesia ke Australia, Ini Jadwalnya
40 menit yang lalu
Gagal Kalahkan Daud...
Gagal Kalahkan Daud Yordan, Tamatlah Riwayat George Kambosos Jr!
1 jam yang lalu
Berapa Jauh Jarak yang...
Berapa Jauh Jarak yang Ditempuh Pemain Abroad Timnas Indonesia ke Australia?
2 jam yang lalu
Magomed Ankalaev Senggol...
Magomed Ankalaev Senggol Rekam Jejak Kotor Jon Jones
3 jam yang lalu
Go Ahead Eagles Dukung...
Go Ahead Eagles Dukung Penuh Dean James Bela Timnas Indonesia
4 jam yang lalu
Septian Bagaskara, Alternatif...
Septian Bagaskara, Alternatif Lini Depan Timnas Indonesia Hadapi Australia-Bahrain
5 jam yang lalu
Infografis
La Vecchia Signora Incar...
La Vecchia Signora Incar Tiket Semifinal Coppa Italia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved