Jorge Lorenzo di Ambang Rekor Legendaris Angel Nieto

Jum'at, 06 Mei 2016 - 20:02 WIB
Jorge Lorenzo di Ambang...
Jorge Lorenzo di Ambang Rekor Legendaris Angel Nieto
A A A
MAINE - Pembalap Spanyol, Jorge Lorenzo di ambang rekor legendaris pembalap Angel Nieto. Dia hanya butuh satu podium lagi untuk menyentuh rekor senior senegaranya yang eksis di era 1960-an itu.

Hingga pensiun pada musim balap 1986, Nieto tercatat sudah 139 kali naik podium. Sementara finis di posisi kedua pada balapan teranyar di Sirkuit Jerez, membuat pembalap Movistar Yamaha Jorge Lorenzo telah mengumpulkan 138 podium.

Artinya, Lorenzo akan menyentuh rekor lawas Angel Nieto jika finis di tiga besar saat balapan di GP Prancis yang digelar di Sirkuit Le Mans, 8 Mei 2016 mendatang. Lorenzo pun tak sabar menyentuh rekor tersebut.

"Saya sangat bangga dengan angka-angka tersebut mengingat bahwa Angel balapan hingga usianya hampir 40 tahun. Dengan usia saya sekarang, saya jelas punya waktu untuk mengalahkan rekor itu. Suatu kebanggan," kata Lorenzo, dikutip MotoGP, Jumat (6/5/2016).

Meski optimis melampaui jumlah podium Mieto, Lorenzo sempat mengeluarkan nada pesimis saat menyinggung tentang jumlah gelar juara dunia Nieto yang sudah mecapai angka 13. Menurutnya, jumlah gelar Nieto akan sangat dilampaui oleh pembalap kekinian.

"Dia adalah guru di negara kami (Spanyol), karena dia telah mencapai 13 gelar juara dunia meski di kelas yang lebih rendah. Tetapi itu adalah fakta bahwa Angel Nieto merupakan pembalap besar di Spanyol," tutupnya.
(mir)
Berita Terkait
Ngobrol Bareng Iannone...
Ngobrol Bareng Iannone Soal Kasus Doping, Lorenzo: Dia Meyakinkan Saya
Jorge Lorenzo, Pria...
Jorge Lorenzo, Pria Humble yang Rindu Stempel Juara Dunia MotoGP
Masih Sakit Hati, Ciabatti...
Masih Sakit Hati, Ciabatti Ogah Bawa Lorenzo Balik ke Ducati
Ada Gosip Lorenzo Bakal...
Ada Gosip Lorenzo Bakal Gabung dengan Tim Ducati
Sirkus MotoGP Asik Ngaspal...
Sirkus MotoGP Asik Ngaspal di Jerez, Lorenzo Malah Pamer Mobil
Tak Ada Urgensi Lorenzo...
Tak Ada Urgensi Lorenzo Balapan di MotoGP
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
39 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved