Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan

Sabtu, 11 Juni 2016 - 04:16 WIB
Prosesi Pemakaman Muhammad...
Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan
A A A
LOUISVILLE - Prosesi pemakaman Muhammad Ali sudah selesai dilakukan. Setelah melewati prosesi selama dua hari, sang legenda tinju kelas berat sudah beristirahat dengan damai.

Ali yang meninggal Sabtu (4/6/2016) lalu, menjalani prosesi pemakaman selama dua hari sejak Kamis dan Jumat, 9 dan 10 Juni waktu setempat. Hari pertama adalah prosesi penghormatan secara Islam, di mana jenazah didoakan ribuan pelayat muslim di Freedom Hall, Louisville.
Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan

Di hari kedua, Jenazah Ali dikebumikan di Cave Hill Cemetery setelah dibawa berkeliling kota Louisville atau kampung halamannya. Setelah dikebumikan, dilakukan prosesi mendoakan jenazah secara umum yang terbuka untuk semua agama di KFC Yum! Center, Kentucky.

Dalam prosesi tersebut, sejumlah tokoh papan atas datang untuk memberikan penghormatan terakhir. Selain nama Bill Clinton, Recep Tayyip Erdogan, Mike Tyson, Lennox Lewis, dan aktor Will Smith, pesohor seperti David Beckham, Arnold Schwarzenegger, Spike Lee, Don King juga hadir.
Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan

Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan

Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan

Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan

Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan

Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan

Kepergian Ali seolah jadi duka dunia. Semua warga berbondong-bondong mengiringi mobil pengangkut jenazah Ali saat dibawa ke tempat peristirahatan terakhirnya.
Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan

Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan

Ribuan umat yang terdiri dari Islam, Kristen, dan Yahudi turut merapalkan doa untuk mantan petinju yang bernama asli Cassius Clay Jr, juga yang dikenal sebagai atlet, aktivis, dan pahlawan bagi Amerika Serikat.

Kini sang legenda sudah tenang di akhirat. Selamat jalan Ali, Hail Cassius, Allah be Merciful, Ali bomaye, God bless The Greatest.
Prosesi Pemakaman Muhammad Ali Selesai Dilakukan


*) Foto: REUTERS
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6917 seconds (0.1#10.140)