Gol Gerard Pique Patahkan Kutukan 13 Juni

Selasa, 14 Juni 2016 - 16:07 WIB
Gol Gerard Pique Patahkan...
Gol Gerard Pique Patahkan Kutukan 13 Juni
A A A
TOULOUSE - Keberhasilan Gerard Pique menjebol gawang Republik Ceko pada laga pertama Piala Eropa 2016, berarti banyak bagi Spanyol. Itu menyudahi kutukan La Furia Roja setiap kali bertanding pada 13 Juni.

Pique menyelamatkan Spanyol setelah tandukannya meneruskan umpan Iniesta berbuah gol di menit ke-87. Alhasil, jawara Piala Eropa 2008 dan 2012 itu meraih kemenangan 1-0 pada laga pertama penyisihan Grup D di Stadium Municipal, Toulouse, Senin (13/6/2016) waktu setempat.

Kemenangan tersebut menjadi catatan tersendiri bagi Spanyol. Pasalnya, itu menyudahi kutukan setiap kali berduel pada 13 Juni. Setiap kali tampil pada tanggal tersebut, Cesc Fabregas dkk tidak pernah menang. Itu sudah terjadi hingga lima kali.

Kutukan itu dimulai pada 13 Juni 1963. Saat itu Spanyol menelan kekalahan 2-6 saat menjamu Skotlandia. Hal serupa terjadi pada 13 Juni 1990, tepatnya saat Piala Dunia di Italia. Ketika itu Spanyol ditahan Uruguay 0-0 pada laga pertama Grup E.

Rekor negatif itu berlanjut pada Piala Dunia 1998 di Prancis. Waktu melakoni laga pertama Grup D, 13 Juni, Spanyol dihabisi Nigeria 2-3, di Stade de la Beaujoire, Nantes. Ironisnya pada edisi itu Spanyol gagal melaju ke babak gugur.

Kisah sama terulang pada 13 Juni 2000, di Piala Eropa 2000. Mengawali laga pertama Grup C kontra Norwegia, Spanyol takluk 1-0. Paling fenomenal saat Piala Dunia 2014. Berstatus jawara Piala Dunia 2010, Spanyol dihajar Belanda 1-5 saat partai pertama Grup B pada 13 Juni.

Karena itu, patahnya kutukan 13 Juni diharapkan jadi indikasi positif. Pasalnya, Nolito dkk ingin membukukan sejarah dengan memenangi Piala Eropa tiga kali berturut-turut. Terlebih setelah kegagalan di Brasil.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1209 seconds (0.1#10.140)