Ditonton Beckham, Simona Halep Melenggang Mulus ke Babak Keempat
A
A
A
LONDON - Petenis cantik Simona Halep berhasil melaju ke babak keempat Wimbledon usai menang dari Kiki Bertens, Sabtu (2/7/2016). Di babak keempat, Halep bakal menghadapi pemenang antara Alice Cornet kontra Madison Key.
Tampil di All England Lawn Tennis and Croquet Club, Halep tampil dengan penuh percaya diri. Mantan petenis nomor 2 dunia itu hanya butuh dua set untuk menuntaskan perlawanan petenis Belanda dengan kemenangan 6-4, 6-3.
Usai pertandingan, Halep terus mengepalkan tangannya dan berkeliling menyapa penonton. Di tengah ribuan penonton yang hadir, terdapat David Beckham yang berdiri sambil memberikan standing ovation.
Dengan kemenangan tersebut, Halep berpeluang melampaui rekor pribadinya dengan menembus babak semifinal Wimbledon dua tahun lalu. Saat ini petenis unggulan kelima dalam turnamen itu menjadi salah satu petenis yang difavoritkan mencapai final Wimbledon.
Pertandingan antara Alice Cornet kontra Madison Key akan berlangsung beberapa saat lagi. Keduanya dipercaya bersemangat memenangkan laga demi pencapaian pribadi masing-masing. (Baca juga: Hujan 'Selamatkan' Djokovic dari Bayangan Kekalahan)
Tampil di All England Lawn Tennis and Croquet Club, Halep tampil dengan penuh percaya diri. Mantan petenis nomor 2 dunia itu hanya butuh dua set untuk menuntaskan perlawanan petenis Belanda dengan kemenangan 6-4, 6-3.
Usai pertandingan, Halep terus mengepalkan tangannya dan berkeliling menyapa penonton. Di tengah ribuan penonton yang hadir, terdapat David Beckham yang berdiri sambil memberikan standing ovation.
Dengan kemenangan tersebut, Halep berpeluang melampaui rekor pribadinya dengan menembus babak semifinal Wimbledon dua tahun lalu. Saat ini petenis unggulan kelima dalam turnamen itu menjadi salah satu petenis yang difavoritkan mencapai final Wimbledon.
Pertandingan antara Alice Cornet kontra Madison Key akan berlangsung beberapa saat lagi. Keduanya dipercaya bersemangat memenangkan laga demi pencapaian pribadi masing-masing. (Baca juga: Hujan 'Selamatkan' Djokovic dari Bayangan Kekalahan)
(sha)