Kerber Ingin Lengkapi Kesuksesan Timnas Jerman di Piala Eropa

Rabu, 06 Juli 2016 - 10:43 WIB
Kerber Ingin Lengkapi Kesuksesan Timnas Jerman di Piala Eropa
Kerber Ingin Lengkapi Kesuksesan Timnas Jerman di Piala Eropa
A A A
LONDON - Petenis Jerman, Angelique Kerber menghadapi semifinal Wimbledon kedua dalam kariernya, tahun ini. Uniknya, pencapaian tersebut sama halnya dengan tim nasional sepakbola Jerman di ajang Piala Eropa.

Seperti kita ketahui, Jerman saat ini sudah berhasil melaju ke babak semifinal Piala Eropa 2016, setelah mengalahkan Italia di babak adu penalti. Untuk berebut tiket final, Tim Panser bakal menghadapi Prancis yang notbene tuan rumah.

Sementa itu, Kerber berhasil mencapai babak semifinal usai mengalahkan Simona Halep di pertandingan yang berlangsung dua set. Berikutnya, Kerber bakal menghadapi Venus Williams demi tiket final.

Jika Kerber dan timnas sepakbola negaranya sama-sama berhasil menang di babak tersebut, Jerman bakal mencapai final di dua olahraga paling disorot selama Juni-Juli 2016 ini. Kerber pun angkat bicara menyusul peluang tersebut.

"Saya berharap tim nasional sepakbola Jerman akan mencapai final. Saya benar-benar menikmati saat-saat menonton pertandingan mereka," kata Kerber dikutip fourfourtwo.

"Mereka bermain secara terorganisir. Mereka mengenal satu sama lain dengan baik sehingga penampilan mereka di atas lapangan benar-benar menghibur," lanjutnya. (Simak perkembangan terkini seputar Piala Eropa di soccer.sindonews.com/pialaeropa)
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 3.5252 seconds (0.1#10.140)
pixels