Media Italia Beri Angin Surga buat Fans Arsenal

Rabu, 20 Juli 2016 - 16:40 WIB
Media Italia Beri Angin Surga buat Fans Arsenal
Media Italia Beri Angin Surga buat Fans Arsenal
A A A
LONDON - Apakah ini kabar yang telah ditunggu oleh fans Arsenal? Halaman depan surat kabar olah raga ternama di kota Roma, Corriere dello Sport (CdS), memastikan berita bagus buat suporter The Gunners pada Rabu (20/7/2016).

Pasalnya, Wanda Nara yang merupakan agen sekaligus istri dari kapten Inter Milan, Mauro Icardi, akan bertolak dari Italia ke London, Inggris. Agendanya bertemu dengan perwakilan Arsenal dalam prospek penawaran kontrak sekaligus kesepakatan transfer musim panas 2016-17.

Seperti diketahui, masa depan Icardi sebagai il capitano I Nerazzurri memang terus dipergunjingkan hampir selama satu bulan terakhir. Terlebih Wanda terus aktif berbicara ke media dan juga di media sosial soal ketidakpuasan suaminya bersama Inter.

Setelah mengatakan Atletico Madrid telah berusaha menawar Icardi. Kali ini Wanda berusaha membawa attacante internasional Argentina tersebut ke Emirates Stadium.

CdS meyakini, hari ini The Gunners siap melontarkan tawaran gaji 6 juta Euro per tahun plus bonus buat buat penyerang berusia 23 tahun itu. Untuk maharnya sendiri, diperkirakan ada pada angka 45-50 juta Euro.

Adapun Icardi masih adem ayem saja. Dia masih terlihat dipasang oleh allenatore Roberto Mancini ketika La Beneamata mengatasi perlawanan Real Salt Lake 2-1 dalam laga ketiga pramusim di Sandy, Utah, Amerika Serikat. Dua gol kemenangan Inter disumbangkan masing-masing oleh Danilo D’Ambrosio pada menit ke-42 dan Stevan Jovetic (90’+1’).

Ini merupakan kemenangan pertama Il Biscione dari tiga laga pramusim 2016-17 yang telah mereka lakoni. Karena pada dua laga sebelumnya, Inter ditahan imbang klub Austria, WSG Wattens 0-0 pada 9 Juli dan ditundukkan 1-2 oleh CSKA Sofia (Bulgaria) lima hari kemudian. Kedua laga ini berlangsung di Bruneck, Italia.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7552 seconds (0.1#10.140)
pixels