Absen Lagi, Iannone Lewatkan GP Aragon
A
A
A
ARAGON - Andrea Iannone kembali absen di Grand Prix Spanyol, Minggu (25/9/2016). Cedera yang ia dapat di GP San Marino ternyata masih butuh waktu pemulihan.
Iannone yang mengalami cedera punggung ketika terjatuh di sesi latihan GP San Marino, 9 September lalu, sempat memaksakan turun di Free Practice pertama GP Spanyol di Sirkuit Motorland Aragon, Jumat (23/9/2016). Mampu finis di peringkat enam, pembalap Ducati rupanya masih meringis. (Baca Juga: Sengit, Marquez Kalahkan Rossi di FP1)
Sejatinya, Iannone sudah mendapat izin secara medis untuk bisa kembali mengaspal. Namun pembalap Italia tak ingin berjudi dengan kondisinya dan akhirnya memutuskan absen di seri ke-14.
"Ini keputusan yang sangat sulit bagi saya, saya memutuskan menghentikan kegiatan akhir pekan ini sebab saya merasa sangat sakit setelah menjalani tiga hingga empat lap tadi," sedih Iannone seperti dikutip dari Motorsport.
"Saya rasa tidak mampu mengontrol (motor) sangat berbahaya dan dalam momen ini, saya tidak merasa sempurna mengontrol motor dengan baik. Saya akhirnya lebih memilih berhenti dan mengembalikan kondisi dengan baik," tandasnya.
Ini jadi seri kedua yang Iannone lewatkan setelah sebelumnya absen di San Marino. Sebagai gantinya, Ducati kemungkinan kembali menurunkan Michele Pirro untuk mendampingi Andrea Dovizioso di Aragon.
Iannone yang mengalami cedera punggung ketika terjatuh di sesi latihan GP San Marino, 9 September lalu, sempat memaksakan turun di Free Practice pertama GP Spanyol di Sirkuit Motorland Aragon, Jumat (23/9/2016). Mampu finis di peringkat enam, pembalap Ducati rupanya masih meringis. (Baca Juga: Sengit, Marquez Kalahkan Rossi di FP1)
Sejatinya, Iannone sudah mendapat izin secara medis untuk bisa kembali mengaspal. Namun pembalap Italia tak ingin berjudi dengan kondisinya dan akhirnya memutuskan absen di seri ke-14.
"Ini keputusan yang sangat sulit bagi saya, saya memutuskan menghentikan kegiatan akhir pekan ini sebab saya merasa sangat sakit setelah menjalani tiga hingga empat lap tadi," sedih Iannone seperti dikutip dari Motorsport.
"Saya rasa tidak mampu mengontrol (motor) sangat berbahaya dan dalam momen ini, saya tidak merasa sempurna mengontrol motor dengan baik. Saya akhirnya lebih memilih berhenti dan mengembalikan kondisi dengan baik," tandasnya.
Ini jadi seri kedua yang Iannone lewatkan setelah sebelumnya absen di San Marino. Sebagai gantinya, Ducati kemungkinan kembali menurunkan Michele Pirro untuk mendampingi Andrea Dovizioso di Aragon.
(bep)