Liga Futsal Perindo Jadi Ajang Pencarian Bibit Tim Nasional

Sabtu, 24 September 2016 - 18:43 WIB
Liga Futsal Perindo...
Liga Futsal Perindo Jadi Ajang Pencarian Bibit Tim Nasional
A A A
JAKARTA - Hary Tanoesoedibjo (HT) resmi membuka Liga Futsal Perindo 2016 di Tifosi Sport Center, Duren Sawit, Jakarta, Sabtu (24/9/2016). Dalam kesempatan itu Ketua Umum DPP Perindo mengatakan, kegiatan ini diharapkan bisa memberikan dampak positif terhadap perkembangan futsal di Indonesia.
Liga Futsal Perindo Jadi Ajang Pencarian Bibit Tim Nasional

Ditambahkan HT, tidak menutup kemungkinan pemain yang mengikuti Liga Futsal Perindo akan memperkuat skuat tim nasional futsal. Janji untuk para pemain yang bertanding bisa menjadi salah satu bagian skuat timnas bukan isapan jempol belaka.
Liga Futsal Perindo Jadi Ajang Pencarian Bibit Tim Nasional

Buktinya, Papua yang sukses menjadi juara Liga Fustal Perindo tahun lalu, salah satu pemainnya Ardiyansyah Runtuboy sekarang sudah berada di timnas. Hal ini yang dijadikan turnamen tersebut memiliki damapak bagus untuk futsal di Indonesia. Apalagi, Liga Futsal Perindo 2016 akan diikuti pemain muda yang memiliki batasan usia dari 15-18 tahun. Bukan hanya khusus untuk Sekolah-Sekolah, tapi juga bisa dari klub futsal dan komunitas. Jelas, persaingan nanti akan menjadi lebih sengit.

HT menegaskan prestasi olahraga bisa menjadi tolok ukur kemajuan suatu negara di mata dunia. "Ini merupakan ajang pencarian bakat, jika bermain bagus bisa dibina menjadi salah satu bagian pemain timnas. Saya berharap futsal bisa ke tahap dunia. Selain itu, Kita juga sedang mencari pelatih Internasional. Karena dengan melakukan latihan dan kerja keras, harapan itu pasti bisa terjadi," kata HT, saat pembukaan Liga Futsal Perindo 2016 di Tifosi Sport Center, Duren Sawit, Jakarta.

Selain Futsal, HT juga mengatakan sangat peduli dengan olahraga lain. Buktinya, Perindo juga menyelenggarakan turnamen voli di daerah. Jika animonya bagus, dia akan mencoba meningkatkannya ke daerah lain. Tapi, CEO MNC Group itu akan memfokuskan diri terlebih dulu meningkatkan futsal Indonesia.

"Kami ingin olahraga di indonesia maju. Itu komitmen yang ingin kami wujudkan. Perindo sudah aktif dan terlibat dalam olahraga Tanah Air. Juga demikian dengan event-event olahraga yang kami support. Ini bukti komitmen kami," ujar HT, yang juga sebagai Ketua Umum Asosiasi Futsal Indonesia (AFI).

Sementara itu, Ketua Umum Pemuda Perindo yang sekaligus sebagai Ketua Panita Liga Futsal Perindo Effendi Syahputra mengatakan ajang ini diikuti 34 provinsi di seluruh Indonesia. Nantinya, juara petama ditiap provinsi akan bertarung untuk mencari grand champhion yang rencananya diselenggarakan pada 9-19 Desember mendatang.

"Terselenggaranya turnamen ini bertujuan untuk membina bakat para generasi muda Indonesia. Ini juga menjadi bukti bahwa Partai Perindo merupakan partai para pemuda, dan berperan aktif dalam perkembangan kemampuan para generasi muda Indonesia," ujar Effendy.

Sebagai perwakilan di DKI Jakarta, Effendy mengatakan sangat berharap tim Ibu kota ini bisa menjadi juara di Liga Perindo yangbkedua kalinya di gelar tersebut. "Tahun lalu, Jakarta hanya mampu mencapai babak delapan besar setelah kalah dari Papua yang keluar sebagai juara. Jadi, Kami berharap The Jak Perindo bisa menjadi juara di liga futsal Perindo 2016," ungkap Effendy.

Baca juga:

HT Siap Buka Liga Futsal Perindo 2016
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9865 seconds (0.1#10.140)