Desas-desus Kembalinya Luis Suarez ke Stadion Anfield
A
A
A
LIVERPOOL - Beberapa jam sebelum kickoff Liverpool vs Manchester United, Selasa (18/10/2016) dini hari WIB, jejaring sosial Twitter disibukkan rumor kembalinya Luis Suarez ke Stadion Anfield.
Eks penyerang The Reds disebut bakal membuat kejutan bagi penggemar Liverpool saat duel berlangsung di Stadion Anfield, di pekan kedelapan Liga Inggris. Menurut The Sun, petugas bandara John Lennon juga dikonfirmasi terkait rumor tersebut.
Pekan ini Suarez dijadwalkan memperkuat Barcelona yang akan menghadapi Manchester City di ajang Liga Champions, Kamis (20/10/2016) dini hari WIB. Namun media di Inggris percaya Suarez akan menyempatkan menonton langsung pertandingan.
Suarez meninggalkan Anfield setelah tiga setengah musim bertugas untuk The Reds. Di ujung kariernya bersama Liverpool, Suarez membuat kontroversi dengan menggigit bek Chelsea Branislav Ivanovic saat kedua tim bermain imbang 2-2.
Di luar kontroversi tersebut, Suarez merupakan salah satu penyerang terbaik yang pernah dimiliki Liverpool. Pemain Timnas Uruguay itu mencetak 82 gol dalam 133 penampilan bersama Liverpool.
Rekan Suarez di Barcelona, Ivan Rakitic bahkan menyebut timnya perlu berterimakasih pada Liverpool karena Suarez menjelma menjadi penyerang mematikan di Liga Inggris. "Tahun-tahun bersama Liverpool adalah masa yang penting bagi Luis," kata Rakitic. (Baca juga: Preview Liverpool vs MU: Sama-sama Kantongi Bekal Positif)
Eks penyerang The Reds disebut bakal membuat kejutan bagi penggemar Liverpool saat duel berlangsung di Stadion Anfield, di pekan kedelapan Liga Inggris. Menurut The Sun, petugas bandara John Lennon juga dikonfirmasi terkait rumor tersebut.
Pekan ini Suarez dijadwalkan memperkuat Barcelona yang akan menghadapi Manchester City di ajang Liga Champions, Kamis (20/10/2016) dini hari WIB. Namun media di Inggris percaya Suarez akan menyempatkan menonton langsung pertandingan.
Suarez meninggalkan Anfield setelah tiga setengah musim bertugas untuk The Reds. Di ujung kariernya bersama Liverpool, Suarez membuat kontroversi dengan menggigit bek Chelsea Branislav Ivanovic saat kedua tim bermain imbang 2-2.
Di luar kontroversi tersebut, Suarez merupakan salah satu penyerang terbaik yang pernah dimiliki Liverpool. Pemain Timnas Uruguay itu mencetak 82 gol dalam 133 penampilan bersama Liverpool.
Rekan Suarez di Barcelona, Ivan Rakitic bahkan menyebut timnya perlu berterimakasih pada Liverpool karena Suarez menjelma menjadi penyerang mematikan di Liga Inggris. "Tahun-tahun bersama Liverpool adalah masa yang penting bagi Luis," kata Rakitic. (Baca juga: Preview Liverpool vs MU: Sama-sama Kantongi Bekal Positif)
(sbn)