Liga Futsal Perindo Rambah Sulawesi Tengah

Minggu, 30 Oktober 2016 - 01:05 WIB
Liga Futsal Perindo Rambah Sulawesi Tengah
Liga Futsal Perindo Rambah Sulawesi Tengah
A A A
PALU - Pemuda Perindo Sulawesi Tengah resmi menggelar Liga Futsal Perindo 2016. Turnamen yang berlangsung di GOR Siranindi Kota Palu Sulteng, itu dibuka oleh ketua DPW Partai Perindo Sulteng, Clemens Efrain Musa, Sabtu (29/10/2016).

Turnamen ini diselenggarakan guna mencari bibit-bibit muda yang memiliki bakat mengolah si kulit bundar. Animo masyarakat terhadap penyelenggaraan Liga Futsal Perindo 2016 cukup positif. Terbukti, ada 14 tim yang ikut serta dimana pemainnya berusia 15 -18 tahun.

“Sulteng memiliki potensi pemain futsal yang terus bisa dipupuk. Kegiatan ini juga untuk mencari bibit yang akan bertanding di Jakarta nanti. Target kami juara, karena tahun lalu kami juara empat. Persiapan liga futsal tahun ini juga lebih baik” ungkap Clemens.

Clemens menambahkan Liga Futsal Perindo 2016 yang diselengggarakan pada tahun kedua ini merupakan agenda tahunan Partai Perindo. Ini bertujuan untuk mengembangkan bakat anak-anak muda khususnya di provinsi Sulawesi Tengah.

Liga Futsal Perindo 2016 nantinya menggunakan sitem gugur. Kontestan akan berjuang untuk masuk delapan besar hingga partai perebutan gelar.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5233 seconds (0.1#10.140)