Axel Witsel Bakal Pecahkan Rekor Transfer Asia

Selasa, 03 Januari 2017 - 10:34 WIB
Axel Witsel Bakal Pecahkan...
Axel Witsel Bakal Pecahkan Rekor Transfer Asia
A A A
ZENIT - Klub dari Liga Super China kembali membuat kejutan di pasar transfer pemain. Kali ini kejutan itu diberikan Tianjin Quanjian yang baru naik kasta ke divisi utama.

Kabarnya, Tianjin Quanjian bakal mengeluarkan 80 juta euro atau setara Rp 1,1 triliun untuk mendatangkan Axel Witsel. Dengan harga tersebut, Witsel bakal tercatat sebagai pemain termahal di benua Asia.

Untuk level dunia, Witsel bakal melewati nilai transfer James Rodriguez dari AS Monaco ke Real Madrid di musim panas 2014 lalu. Jika transfer Witsel terealisasi, maka dirinya bakal menempati urutan enam dalam daftar pemain termahal dunia setelah Paul Pogba (105 juta euro), Gareth Bale (100 juta euro), Cristiano Ronaldo (94 juta euro), Gonzalo Higuain (90 juta euro) dan Luis Suarez (82 juta euro).

Dengan tawaran itu, tentu Zenit St Petersburg sulit untuk menolaknya. Mereka kemungkinan besar bakal melepas Witsel ke Tianjin Quanjian ketimbang Juventus yang sudah mengincarnya sejak beberapa bulan lalu.

Witsel sendiri tertarik bermain di Liga Super China. Meski di satu sisi, ia menyesal sebab batal bergabung dengan Juventus.

"Ini pilihan yang sulit. Juventus merupakan tim papan atas yang sangat hebat. Tapi di lain hal, ada tawaran menggiurkan yang tidak bisa saya tolak," ucap Witsel pada Tuttosport.

"Saya hanya bisa berterima kasih pada Juventus atas ketertarikannya. Saya akan selalu mendukung mereka dan saya harap Juventus bisa memenangkan Liga Champions tahun ini. Mungkin kami akan berjodoh di masa depan nanti. Siapa yang tahu?," tutur pemain kebangsaan Belgia ini.

Oleh Tianjin Quanjian, Witsel digoda dengan bayaran fantastis. Namun nominal gaji yang akan diterima Witsel masih simpang siur. Kabarnya, pemain berambut afro ini bakal menerima upah 11-15 juta euro per tahun.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5354 seconds (0.1#10.140)