Siapa Legiun Asing Persib Pendamping Vujovic dan Matsunaga? Ini Calonnya

Senin, 16 Januari 2017 - 18:32 WIB
Siapa Legiun Asing Persib...
Siapa Legiun Asing Persib Pendamping Vujovic dan Matsunaga? Ini Calonnya
A A A
BANDUNG - Persib Bandung masih belum menentukan siapa satu pemain asing yang akan direkrut untuk mengarungi kompetisi musim 2017. Saat ini, baru ada dua nama yang dipastikan bergabung yaitu Vladimir Vujovic dan Shohei Matsunaga.

Kompetisi 2017 memberlakukan komposisi 2+1 utnuk pemain asing (dua pemain non-Asia dan satu Asia). Untuk memanfaatkan satu slot tersisa bagi pemain asing, Persib menyeleksi pemain asal Brasil Alex Willian Costa. Alex sebenarnya satu paket dengan striker Patrick Cruz dos Santos. Tapi Alex batal bergabung karena memilih bergabung ke klub Vietnam.

Tapi karena Alex sudah terlanjur ada di Bandung, manajemen memberikan kesempatan bagi Alex memperlihatkan kemampuannya melalui seleksi. Alex sudah sekitar sepekan ada di Bandung tapi baru hari ini mulai diseleksi setelah melalui berbagai pertimbangan.

"Kami kasih waktu sehari-dua hari, paling lama seminggu. Kita lihat saja dulu," kata Manajer Persib Umuh Muchtar di Stadion Persib, Kota Bandung, Senin (16/1/2017).

Jika ternyata kemampuan Alex mengecewakan, Persib masih memiliki opsi lain. Salah satunya adalah kembali menggunakan jasa Marcos Flores.

Meski Marcos santer dikaitkan akan bergabung ke tim lain, Umuh masih optimistis Marcos bisa kembali bergabung. Ia bahkan mengklaim Marcos masih menunggu keputusan Persib. "Sebetulnya kami masih ada cadangan. Marcos juga masih standby," ucapnya.

Pemain asing bidikian Persib Bandung untuk kompetisi musim 2017
Pemain
Kebangsaan
Posisi
Klub Terakhir
Alex Willian Costa
Brasil
Gelandang serang
Cuiaba (Brasil)
Marcos Flores
Argentina
Gelandang serang
Persib Bandung
Erick Weeks Lewis
Liberia
Gelandang serang
Madura United

Di luar Alex dan Marcos, Umuh menyebut Persib juga punya opsi lain. Sebab ada banyak pemain yang dikait-kaitkan dengan Persib. Beberapa di antaranya bahkan menurutnya sudah melamar ke Persib.

Dari sederet nama yang ada, ia menyebut ada sosok Erick Weeks Lewis. Ia pun memberi sinyal positif terhadap pemain asal Liberia yang terakhir memperkuat Madura United.

"Nanti dilihat lah. Erick Weeks dia juga menawarkan (diri untuk bergabung). Yang mana saja lah yang bagus. Tapi saya lebih tertarik Erick Weeks yang sudah jelas kualitasnya. Kalau Erick sudah standby," jelas Umuh.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5633 seconds (0.1#10.140)