Hajar Eibar di Calderon, Satu Kaki El Atleti ke Semifinal

Jum'at, 20 Januari 2017 - 03:03 WIB
Hajar Eibar di Calderon,...
Hajar Eibar di Calderon, Satu Kaki El Atleti ke Semifinal
A A A
MADRID - Langkah Atletico Madrid di Copa del Rey 2016/17 masih mulus dengan membuka jalan ke semifinal. Itu setelah Los Colchoneros menghajar Eibar 3-0 pada leg I babak perempat final yang berlangsung di Estadio Vicente Calderon, Jumat (20/1) dini hari WIB.

Ya, harusnya penonton di Calderon dan pemirsa televisi bisa menyaksikan pertarungan sengit antara Atletico Madrid kontra Eibar kali ini. Pasalnya, posisi tim tamu di klasemen La Liga Spanyol saat ini (9/26 poin) tidak terlalu jauh dengan tuan rumah (4/34 poin).

Akan tetapi, dominasi El Atleti arahan entrenador Diego Simeone begitu terlihat atas Los Armeros polesan Jose Luis Mendilibar. Walau sempat memberi perlawanan di menit-menit awal pertandingan, Eibar sudah kebobolan pada menit ke-28. Adalah tandukan Antoine Griezmann usai menerima assist sundulan Jose Gimenez yang menjebol gawang Yoel Rodriguez.

Di babak kedua, Atletico tak memberi ampun kepada Eibar. Dua gol tambahan diciptakan oleh tuan rumah. Yakni pada menit ke-60 diciptakan oleh delantero 23 tahun asal Argentina, Angel Correa, saat terjadi kemelut di depan gawang Eibar.

Delapan menit kemudian, gol ketiga Atletico terjadi. Baru masuk pada menit ke-63 pasca menggantikan Angel Correa, Kevin Gameiro langsung menyumbang gol berkat assist Griezmann. Gol penyerang internasional Prancis itu cukup unik, karena dia menanduk bola ke gawang lawan usai kerjasama dua sundulan dari dua pemain Atletico.

Sayangnya, pesta gol El Atleti tidak berlanjut hingga pertandingan berujung. Atas hasil ini, Gabi dkk diibaratkan telah menjejakkan satu kakinya ke semifinal Copa del Rey 2016/17. Namun, Los Rojiblancos masih harus mengamankan keunggulan 3-0 saat ganti jadi tamu pada leg 2 di kandang Eibar, Ipurua Municipal Stadium, pada Rabu (25/1/2017) depan.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8519 seconds (0.1#10.140)