Hadapi Derby Papadaan, Kiper Utama Pusamania Borneo Masih Bermasalah

Rabu, 07 Juni 2017 - 15:16 WIB
Hadapi Derby Papadaan,...
Hadapi Derby Papadaan, Kiper Utama Pusamania Borneo Masih Bermasalah
A A A
SAMARINDA - Harapan Pusamania Borneo menurunkan Muhammad Ridho saat menjamu Barito Putera kemungkinan tidak akan terwujud. Sampai jelang pertandingan, kondisi kiper utama Pesut Etam itu belum juga bugar.

Semula Pusamania Borneo FC berharap bisa memainkan Ridho di stadion Samarinda, Rabu (7/6/2017). Kiper berusia 26 tahun itu sebelumnya sempat dihantam cedera otot usai uji lapangan di Balikpapan sebelum melawan Persiba Balikapan, Jumat (2/6/2017).

"Kami punya sejumlah pemain yang kemungkinan tidak bisa dimainkan, ada Diego Michiels (cedera) dan Matheus Lopes (akumulasi kartu). Selain itu ada kiper Muhammad Ridho yang juga masih dipantau kondisinya," ucap pelatih Pusamania Borneo FC Dragan Djukanovic.

Meski sudah beristirahat beberapa hari, perkembangan kesehatan Ridho belum sesuai harapan. Imbasnya, mantan pemain PS Bangka dikhawatirkan bakal absen saat Derby Papadaan melawan Barito Putera.

"Masih dilihat kondisi perkembangannya (Muhammad Ridho). Kalau membaik pasti akan dipasang sebagai starter. Tapi, kalau belum, harus istirahat dulu," ucap Lutfi Nanda Amary, fisioterapis Pusamania Borneo FC.

Bila Ridho ternyata masih belum bisa bertanding, posisi kiper kemungkinan besar akan dipercayakan pada Nadeo Argawinata. Jika benar dipilih pelatih Dukanovic, Nadeo kian menasbihkan diri sebagai spesialis derby.

Nadeo sebelumnya dimainkan saat mengalahkan Mitra Kukar 3-2 waktu Piala Bhayangkara di Bandung. Lalu ketika dihabisi Barito Putera 0-1 di Banjarmasin pada putaran kedua ISC A 2016, terbaru kala menyerah 2-3 kontra Persiba Balikpapan pekan lalu.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8230 seconds (0.1#10.140)