Rummenigge Sarankan Costa Bertahan di Muenchen

Jum'at, 07 Juli 2017 - 02:17 WIB
Rummenigge Sarankan...
Rummenigge Sarankan Costa Bertahan di Muenchen
A A A
MUNICH - CEO Bayern Muenchen, Karl-Heinz Rummenigge menyarankan bek internasional Brasil, Douglas Costa tetap bertahan di Muenchen apabila ingin menjadi bagian dalam tim nasional negaranya di ajang Piala Dunia tahun depan.

Menurut Rummenigge, Costa masih memiliki masa depan di Die Roten jika dia mampu memperlihatkan performanya sebagaimana di musim pertamanya (2015/2016) di Allianz Arena. "Kami tidak yakin apakah mungkin tidak lebih baik bagi Costa untuk bertahan," ucap Rummenigge kepada Munchner Merkur.

"Saya selalu menganggapnya pemain yang menarik. Yang harus dia lakukan adalah mencapai level yang sama lagi seperti yang dia mainkan selama musim pertamanya bersama kami," tambah legenda hidup Bayern Muenchen itu.

Belakangan ini, pemain belakang juara Bundesliga Jerman itu dikabarkan sudah tidak betah berada di Munich, setelah hanya 14 kali dimainkan sebagai starter di liga pada musim lalu. Sementara di musim sebelumnya, pemain 26 tahun itu 23 kali tampil sebagai starter di liga.

Sejauh ini, juara Serie A Italia, Juventus dilaporkan berada di antrian terdepan untuk mendapatkan tanda tangan Costa, dan Muenchen diyakini membanderol pemainnya itu di kisaran 45 juta euro.

Rummenigge mengungkapkan bahwa keuntungan besar Bayern adalah terdapat Piala Dunia di akhir musim dan setiap pemain ingin tampil di sana. "Dalam situasi seperti itu, tidak ada pemain yang menjadi ceroboh atau membuat keributan besar," tutupnya.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5685 seconds (0.1#10.140)