Inter Milan Dapatkan Bek 22 Tahun Asal Slovakia

Jum'at, 07 Juli 2017 - 17:40 WIB
Inter Milan Dapatkan...
Inter Milan Dapatkan Bek 22 Tahun Asal Slovakia
A A A
MILAN - Inter Milan telah menuntaskan transfer Milan Skriniar. Bek kebangsaan Slovakia itu diboyong dari Sampdoria dengan nilai transfer 18 juta euro atau setara Rp275 miliar.

Skriniar telah menyepakati kontrak hingga 30 Juni 2022. Ia jadi rekrutan keempat I Nerazzurri setelah Daniele Padelli, Nicolo Zaniolo dan Jens Odgaard.

"Milan Skriniar bergabung dengan Inter Milan. Pemain bertahan asal Slovakia ini telah menandatangani kesepakatan berdurasi lima tahun setelah kami menyetujui harga transfer permanen dengan Sampdoria," tulis pernyataan resmi Inter.

Musim lalu Skriniar bermain di 35 pertandingan. Bek 22 tahun ini langsung bisa beradaptasi dengan gaya sepak bola Italia dan bakatnya sukses mencuri perhatian Luciano Spalleti, pelatih baru Inter.

Bersama Timnas Slovakia, dirinya dipercaya sebagai kapten skuat U-21. Skriniar memimpin rekan-rekannya saat mengikuti turnamen Piala Eropa U-21 beberapa waktu lalu. Ia tampil gemilang dengan melakukan 13 tekel bersih yang masuk ke dalam rekor turnamen tersebut. Bahkan Skriniar mengambil tempat di daftar pemain terbaik Piala Eropa U-21 2017. Tapi sayangnya Slovakia gagal lolos dari babak penyisihan grup A karena kalah saing dengan Tim Nasional Inggris.

Skriniar sepertinya akan mengganti peran Andrea Ranocchia yang tidak masuk ke dalam rencana Spalletti. Untuk memperebutkan tempat utama, ia harus bersaing dengan bek Inter lainnya seperti Joao Miranda, Jeison Murillo dan Danilo D'Ambrosio.

(bep)
Berita Terkait
Paulo Dybala Ciptakan...
Paulo Dybala Ciptakan Derby Milan di Bursa Transfer
Titisan Andrea Pirlo...
Titisan Andrea Pirlo Beri Sinyal Setuju Gabung Inter Milan
Karim Benzema Gabung...
Karim Benzema Gabung Inter Milan Tergantung Alexis Sanchez
Bellerin Dapat Lampu...
Bellerin Dapat Lampu Hijau ke Inter Milan
Robin Gosens Jalani...
Robin Gosens Jalani Tes Medis di Inter Milan
Saviola Ingatkan Martinez...
Saviola Ingatkan Martinez Sulit Main Bareng Suarez dan Messi
Berita Terkini
Resmi, Indonesia Masuk...
Resmi, Indonesia Masuk Pot 1 kualifikasi Piala Asia U-23 2026
37 menit yang lalu
Prediksi 5 Petinju Top...
Prediksi 5 Petinju Top Dunia Jelang Duel Chris Eubank Jr vs Conor Benn
55 menit yang lalu
Pelita Jaya Rekrut Juara...
Pelita Jaya Rekrut Juara NBL Australia Justin Tatum sebagai Pelatih
1 jam yang lalu
Beda Ukuran Tubuh Conor...
Beda Ukuran Tubuh Conor Benn vs Chris Eubank Jr Bikin Heboh Jelang Duel Panas!
2 jam yang lalu
7 Gaya Permainan Sepak...
7 Gaya Permainan Sepak Bola Ciri Khas Timnas Juara Piala Dunia
2 jam yang lalu
Panas! Eddie Hearn Walk...
Panas! Eddie Hearn Walk Out dari Konferensi Pers Jelang Duel Dendam Chris Eubank Jr vs Conor Benn
3 jam yang lalu
Infografis
Penampakan Cumi-cumi...
Penampakan Cumi-cumi Raksasa Pertama Kalinya Sejak 100 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved