Bottas Rebut Pole di Red Bull Ring
A
A
A
SPIELBERG - Valtteri Bottas membuat kejutan dengan merebut posisi pole di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, Sabtu (8/7/2017). Hasil tersebut tak disangka mengingat selama sesi latihan bebas, pebalap Mercedes asal Finlandia tersebut hanya mampu menempati posisi kedua. Sesi latihan dikuasai Lewis Hamilton dan Sebastian Vettel.
Bottas terlihat cukup percaya diri sejak babak awal sesi kualifikasi. Eks pebalap tim Williams ini langsung menggeber jet daratnya sehingga mampu finis dengan catatan waktu terbaik 1 menit 4.251 detik. Sebastian Vettel yang berjaya di sesi latihan terakhir berada di belakang Bottas dengan raihan waktu 1 menit 4.293 detik. Sementara penguasa sesi latihan satu dan dua, Lewis Hamilton harus ikhlas di urutan ketiga dengan catatan waktu 1 menit 4.424 detik.
"Saya sangat menikmati hari ini. Performa mobil terus membaik dari hari ke hari dan saya sangat senang berada di posisi pole," cuit Bottas.
Sementara Hamilton mengaku sudah melakukan yang terbaik dalam seluruh sesi sebelum balapan benar-benar dilaksanakan. "Selamat kepada Valtteri (Bottas) dan Sebastian (Vettel). Keduanya sangat cepat," cuit Hamilton.
Berikut hasil lengkap kualifikasi balapan F1 GP Austria :
Bottas terlihat cukup percaya diri sejak babak awal sesi kualifikasi. Eks pebalap tim Williams ini langsung menggeber jet daratnya sehingga mampu finis dengan catatan waktu terbaik 1 menit 4.251 detik. Sebastian Vettel yang berjaya di sesi latihan terakhir berada di belakang Bottas dengan raihan waktu 1 menit 4.293 detik. Sementara penguasa sesi latihan satu dan dua, Lewis Hamilton harus ikhlas di urutan ketiga dengan catatan waktu 1 menit 4.424 detik.
"Saya sangat menikmati hari ini. Performa mobil terus membaik dari hari ke hari dan saya sangat senang berada di posisi pole," cuit Bottas.
Sementara Hamilton mengaku sudah melakukan yang terbaik dalam seluruh sesi sebelum balapan benar-benar dilaksanakan. "Selamat kepada Valtteri (Bottas) dan Sebastian (Vettel). Keduanya sangat cepat," cuit Hamilton.
Berikut hasil lengkap kualifikasi balapan F1 GP Austria :
(amm)