Ini Alasan Lukaku Pindah ke MU
A
A
A
LOS ANGELES - Kepindahan Romelu Lukaku dari Everton ke Manchester United (MU) ternyata bukan semata karena nilai transfer yang menggiurkan, yakni mencapai 75 juta poundsterling atau setara Rp1,3 triliun. Paul Pogba, teman dekat Lukaku yang kini bermain di MU, merupakan kunci kepindahan striker asal Belgia tersebut.
Lukaku mengaku telah bersahabat dengan Pogba sejak 8 tahun lalu. Setelah sama-sama tinggal di Manchester, keduanya pun kerap bertemu. "Kita bersama setiap hari," kata Lukaku kepada ESPN, Minggu (9/7/2017).
Setiap kali bertemua, Pogba selalu bercerita mengenai aktivitasnya di MU dan apa yang terjadi di dalam klub. "Hal ini lah yang kemudian memicu sesuatu di kepala saya ketika tawaran itu datang. Saya tidak perlu berpikir dua kali," tuturnya.
Lukaku juga melihat squad MU merupakan para pemain top yang mempunyai semangat untuk memenangkan piala. Termasuk para fans yang banyak membantu menyalakan semangat para pemain. "Semuanya ada di sana (MU), tapi, saya harus bekerja lebih keras dari yang saya lakukan sekarang. Jalan masih jauh tapi saya bersedia untuk terus melakukannya. Jalan dan ambil kesempatan yang saya dapatkan," katanya.
Kedekatan Lukaku dan Paul Pogba juga ditunjukkan dengan berlibur bersama. Keduanya kini sedang berada di Amerika Serikat dan terlihat berlatih bersama setelah menyelesaikan pemeriksaan medis tim MU di Los Angeles.
Lukaku mengaku telah bersahabat dengan Pogba sejak 8 tahun lalu. Setelah sama-sama tinggal di Manchester, keduanya pun kerap bertemu. "Kita bersama setiap hari," kata Lukaku kepada ESPN, Minggu (9/7/2017).
Setiap kali bertemua, Pogba selalu bercerita mengenai aktivitasnya di MU dan apa yang terjadi di dalam klub. "Hal ini lah yang kemudian memicu sesuatu di kepala saya ketika tawaran itu datang. Saya tidak perlu berpikir dua kali," tuturnya.
Lukaku juga melihat squad MU merupakan para pemain top yang mempunyai semangat untuk memenangkan piala. Termasuk para fans yang banyak membantu menyalakan semangat para pemain. "Semuanya ada di sana (MU), tapi, saya harus bekerja lebih keras dari yang saya lakukan sekarang. Jalan masih jauh tapi saya bersedia untuk terus melakukannya. Jalan dan ambil kesempatan yang saya dapatkan," katanya.
Kedekatan Lukaku dan Paul Pogba juga ditunjukkan dengan berlibur bersama. Keduanya kini sedang berada di Amerika Serikat dan terlihat berlatih bersama setelah menyelesaikan pemeriksaan medis tim MU di Los Angeles.
(amm)