Pelatih Espanyol Samakan Egi Maulana dan Lionel Messi
A
A
A
BANDUNG - Pelatih Tim B RCD Espanyol David Gallego memberi pujian untuk salah seorang pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 yaitu Egi Maulana Fikri. Penampilan Egi sendiri cukup menonjol dalam laga itu. Ia berhasil mencetak dua gol.
Gol pertama bahkan cukup istimewa karena dilakukan melalui aksi solo run dari tengah lapangan. Ia mampu mengecoh pemain belakang Espanyol dan melepas sepakan di kotak penalti.
Sementara gol kedua diciptakan Egi melalui tendangan penalti. Ia dengan tenang mampu mengelabui kiper Edu Frias yang tampil cukup apik sejak babak pertama.
"Egi sangat bagus golnya. Tapi dia harus lebih kompetitif dalam bertahan," ujar Gallego di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (14/7/2017).
Ia pun membandingkan penampilan Egi dengan bintang Barcelona yaitu Lionel Messi. Gaya main antara Egi dan Messi memiliki kesamaan. "Dia seperti Messi, bermain vertikal, dia bisa melewati beberapa pemain," ungkap Gallego.
Gol pertama bahkan cukup istimewa karena dilakukan melalui aksi solo run dari tengah lapangan. Ia mampu mengecoh pemain belakang Espanyol dan melepas sepakan di kotak penalti.
Sementara gol kedua diciptakan Egi melalui tendangan penalti. Ia dengan tenang mampu mengelabui kiper Edu Frias yang tampil cukup apik sejak babak pertama.
"Egi sangat bagus golnya. Tapi dia harus lebih kompetitif dalam bertahan," ujar Gallego di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (14/7/2017).
Ia pun membandingkan penampilan Egi dengan bintang Barcelona yaitu Lionel Messi. Gaya main antara Egi dan Messi memiliki kesamaan. "Dia seperti Messi, bermain vertikal, dia bisa melewati beberapa pemain," ungkap Gallego.
(bbk)