Muguruza Berburu Trofi Bukan Peringkat

Minggu, 16 Juli 2017 - 22:44 WIB
Muguruza Berburu Trofi Bukan Peringkat
Muguruza Berburu Trofi Bukan Peringkat
A A A
LONDON - Garbine Muguruza tak peduli lonjakan peringkat yang akan didapatnya seusai menjuarai grand slam Wimbledon 2017. Petenis Spanyol lebih suka mengangkat trofi ketimbang memikirkan peringkat 1 dunia.

Muguruza sukses meraih gelar grand slam keduanya setelah Prancis Terbuka 2016, seusai mengalahkan juara lima kali Wimbledon asal AS Venus Williams 7-5, 6-0 di Center Court All England Club, London, Sabtu (15/7/2017). (Baca Juga: Garbine Muguruza Juara Baru Grand Slam Wimbledon).

Petenis kelahiran Caracas Venezuela, 8 Oktober 1993, itu tampil di Wimbledon 2017 dengan peringkat 15 dunia dan kemenangannya di All England Club akan mendorongnya ke posisi kelima dalam WTA Ranking saat dipublikasikan, Senin (17/7/2017) besok.

Muguruza mengatakan tidak terlalu memperhatikan posisi yang akan disematkan pada dirinya seusai juara. "Saya pikir, kecuali Anda nomor satu, karena itu luar biasa, menjadi nomor dua, nomor tiga, tapi gagal memenangkan Grand Slam itu tidak ada bandingannya," katanya.

"Ini perasaan yang berbeda, saya tidak tahu bagaimana rasanya menjadi nomor satu, mudah-mudahan suatu hari nanti saya bisa, dengan demikian saya bisa membandingkannya. Tapi, untuk saat ini saya lebih suka menjadi nomor 10 dan memenangkan Grand Slam daripada menjadi nomor satu," Kata Muguruza.

"Ini hanya soal meraih trofi, soal memainkan semua pertandingan. Anda harus bermain tujuh pertandingan dan Anda bisa menghadapi peringkat 1, tiga, semuanya."

"Sulit untuk menghadapi kesuksesan. Anda memiliki semua harapan, dan mudah-mudahan saya bisa bersikap rendah hati, terus bekerja, dan berharap tampil bagus setiap pertandingan. Saya memiliki permainan yang sangat agresif yang berarti Suatu hari nanti saya bisa naik atau turun lagi. Mudah-mudahan saya menyimpannya dengan cara yang sama."
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7952 seconds (0.1#10.140)
pixels