Wayne Rooney Akan Segera Wujudkan Impian Masa Kecilnya

Rabu, 26 Juli 2017 - 21:00 WIB
Wayne Rooney Akan Segera Wujudkan Impian Masa Kecilnya
Wayne Rooney Akan Segera Wujudkan Impian Masa Kecilnya
A A A
LIVERPOOL - Walau telah bergelimang gelar bersama Manchester United, momen paling penting seumur hidup Wayne Rooney mungkin akan segera ia rasakan. Apakah itu?

Ya, Wayne Rooney tidak sabar mewujudkan impian masa kecilnya untuk berlaga mengenakan seragam Everton di kompetisi antar klub Eropa. Karena ia bakal memperkuat Everton di Stadion Goodison Park, kala menjamu wakil Slovakia, MFK Ruzomberok, pada leg I babak kualifikasi ketiga Liga Europa 2017/2018, Kamis (27/7) malam waktu setempat atau Jumat (28/7) dini hari WIB.

Seperti diketahui, Rooney sempat memenangi trofi Liga Champions dan Liga Europa bersama Manchester United. Namun kunjungan Ruzomberok ke Goodison Park akan menjadi salah satu momen berkesan dalam karier sepak bola berusia 31 tahun itu.

Pertandingan putaran ketiga kualifikasi Liga Europa itu akan menjadi laga kompetitif pertama Rooney sebagai pemain Everton, setelah meninggalkan klub itu sejak 13 tahun lalu. Kali ini di bawah arahan pelatih Ronald Koeman, Rooney akan bahu membahu bersama Phil Jagielka dan kawan-kawan.

"Sesuatu yang selalu ingin saya lakukan adalah bermain di Eropa bersama Everton," tutur Rooney dalam jumpa pers jelang leg I babak kualifikasi ketiga Liga Europa 2017/2018 seperti dilaporkan Dailymail.
Wayne Rooney (kedua dari kanan) dalam latihan terbaru Everton jelang leg I babak kualifikasi ketiga Liga Europa 2017-2018. (Foto-dailymail.co.uk)
"Saya sedikit kecewa tidak melakukan itu sebelumnya, tapi sekarang saya akan punya kesempatan. Saya memenangkan piala tahun lalu, jadi saya berharap sebagai klub kami bisa melangkah jauh dan Anda tidak pernah tahu, cobalah untuk memenangkannya. Akan lebih baik lagi," lanjut dia.

Lebih jauh pemain yang punya sapaan akrab Wazza itu kemudian menjelaskan perasaannya: "Pertandingan pertama akan menjadi hari yang emosional bagi saya dan saya menantikannya. Secara keseluruhan, saya menanti musim ini, semoga bisa kembali bermain secara reguler dan mencoba membantu klub bergerak maju."

Adapun sebelum benar-benar kembali, Rooney sempat ke Goodison Park dalam laga testimoni Duncan Ferguson pada 2015. Namun penampilan terakhir untuk Everton yang sebenarnya terjadi pada Mei 2004 saat melawan Bolton Wanderers.

"Anda selalu merasakan hal itu saat Anda berjalan keluar dari terowongan sehingga bisa melakukannya lagi dengan seragam Everton akan menjadi momen spesial bagi saya," tukasnya.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9570 seconds (0.1#10.140)