Aturan Baru dan Fakta Menarik di Community Shield

Minggu, 06 Agustus 2017 - 13:42 WIB
Aturan Baru dan Fakta Menarik di Community Shield
Aturan Baru dan Fakta Menarik di Community Shield
A A A
LONDON - Laga Community Shield akan mempertemukan Arsenal dan Chelsea di Stadion Wembley, Minggu (6/8/2017) malam WIB. Pertandingan ini akan dijadikan kesempatan bagus buat Antonio Conte untuk merasakan trofi yang dianggap sebagai penanda dimulainya kompetisi Liga Inggris 2017/2018.

Jelang pertandingan, Arsene Wenger tertarik untuk mengomentari pemain baru Chelsea yakni Tiemoue Bakayoko dan Alvaro Morata. Diakuinya, dua amunisi baru itu diharapkan bisa memberikan warna pada permainan The Blues.

"Waktu akan memutuskan apakah mereka lebih kuat dari Matic atau Costa. Sepertinya mereka menyimpan basis skuat. Chelsea menambahkan Bakayoko yang merupakan pemain kuat, pemenang bola kuat, mirip dengan Matic. Mereka telah menggantikan Costa dengan Morata. Morata mungkin kurang mencetak gol dari Costa tapi dia bisa memberi kontribusi dan mencetak gol juga," terang pelatih Arsenal.

Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) bakal memperkenalkan format baru terkait adu penalti di laga Community Shield. Ini adalah kali pertama aturan ABBA diberlakukan pada kompetisi domestik Inggris.

Aturan ABBA itu berbeda dengan aturan konvensional. Pada aturan konvensional, biasanya tim akan melakukan tendangan secara bergantian (AB AB AB AB). Sementara aturan ABBA, tim yang mendapat kesempatan menendang kedua bisa langsung mendapat kesempatan menendang (AB BA AB BA).

Peraturan ABBA diadopsi dari peraturan tenis. Dalam keadaan tie break atau imbang di set terakhir, peraturan ini akan diterapkan untuk menentukan siapa yang melakukan servis. "FA menyatakan akan menerapkan peraturan baru dalam adu tendangan penalti pada laga Community Shield. Ini pertama kalinya peraturan ini diberlakukan dalam pertandingan resmi di Inggris."

Berikut fakta menarik jelang laga Community Shield


1. Tim yang paling sukses dalam kompetisi ini adalah Manchester United. Klub yang bermarkas di Old Trafford itu telah memenangkan 21 kali

2. Selama masa jabatannya di Arsenal, Arsene Wenger telah memenangkan enam dari delapan penampilannya di Community Shield

3. Ini akan menjadi laga pertama Antonio Conte di Community Shield

4. Setiap tim diizinkan untuk melakukan pergantian sebanyak 6 pemain

5. FA telah mengonfirmasi bahwa mereka akan memberlakukan format baru terkait adu penalti atau biasa dikenal dengan ABBA, jika pertandingan berakhir imbang setelah 90 menit
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6720 seconds (0.1#10.140)