Bali United Pimpin Klasemen Usai Menghajar Madura United

Minggu, 13 Agustus 2017 - 21:24 WIB
Bali United Pimpin Klasemen...
Bali United Pimpin Klasemen Usai Menghajar Madura United
A A A
GIANYAR - Bali United layak berpesta. Di pekan ke-19 Liga 1, mereka menempati puncak klasemen usai memastikan kemenangan atas Madura United FC (MU).

Tampil di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (13/8/2017) Bali United membuka keunggulan saat laga berjalan enam menit. Berawal dari umpan Fadhil Sausu, bola kemudian masuk gawang usai dilanjutkan dengan tendangan Nick Van Der Velden.

Tak lama berselang, tuan rumah memperbesar keunggulannya. Tepatnya pada menit 14, gol dibuat Sylvano Comvalius yang sukses memaksimalkan umpan dari Fadhil Sausu.

Striker kebangsaan Belanda tersebut lagi-lagi mengoyak gawang MU di menit 22. Kali ini bola bersarang lewat eksekusi tendangan penalti. Hukuman penalti itu diberikan wasit karena Van Der Velden dilanggar Cameron Watson di area kotak terlarang.

Dalam keadaan panik, MU terpaksa menarik keluar Cameron Watson dan Greg Nwokolo. Sebagai gantinya, kubu Sape Kerap mengandalkan Engelberd Sani serta Fandi Eko Utomo sejak menit 28.

Pergantian tersebut sempat membawa hawa positif. MU dapat memangkas ketertinggalan lewat tendangan penalti Fabiano Beltrame menit 37. Penalti itu diberikan wasit sebab terjadi pelanggaran di dalam kotak 12 pas yang dilakukan oleh bek Bali United, Abdul Rahman. Skor 3-1 bertahan hingga turun minum.

Setelah kembali memasuki lapangan, tuan rumah tanpa basa-basi langsung melancarkan tekanan. Hasilnya mereka menambah kedudukan di menit 63. Untuk kali kedua, wasit menghadiahi Bali United dengan tendangan penalti. Kali ini penalti lahir sebab bola mengenai tangan Fabiano di area kotak terlarang. Sylvano yang maju sebagai algojo sukses melakukan tugasnya dengan sempurna.

Tiga menit kemudian, skor berubah jadi 5-1. Kali ini gol dibuat I Gede Sukadana yang baru masuk lapangan pada menit 58. Dalam gol kelima Bali United, Sylvano ikut berperan sebagai pemberi umpan.

Jelang laga usai, MU mendapat gol hiburan. Tepatnya menit 83, skor berubah 5-2 lewat aksi Bayu Gatra Sanggiawan.

Absennya Peter Odemwingie yang terkena skorsing akibat akumulasi kartu kuning jelas berdampak besar pada permainan tim Pulau Garam. Alhasil torehan gol Odemwingie kian tertinggal dari Sylvano Comvalius. Untuk sementara ujung tombak Bali United memuncaki daftar topskor dengan koleksi 17 gol. Sedangkan Odemwingie ada di posisi dua dengan raihan 13 gol.

Di daftar klasemen tim, MU harus menyerahkan singgasana pada Serdadu Tridatu. Kedua kubu sama-sama memiliki 35 poin. Namun tim asuhan Widodo Cahyono Putro unggul produktivitas gol dari skuat pimpinan Gomes De Oliviera.

Susunan pemain
Bali United:
I Made Wardhana; Ahn Byung Keon (Ngurah Wahyu 32'), Abdul Rahman, I Made Andhika Pradana (Stefano Lilipaly 78'), Dias Angga; Nick Van Der Velden, Fadil Sausu; Taufiq, Syakir Sulaiman (I Gede Sukadana 58'), Irfan Bachdim; Sylvano Comalius.

Madura United:
Hery Prasetyo; Andik Rendika Rama, Fachruddin Aryanto, Fabiano Beltrame, Rizky Dwi Febriyanto (Guntur Ariyadi 77'); Asep Berlian, Cameron Watson (Engelberd Sani 28'); Slamet Nurcahyo, Bayu Gatra, Greg Nwokolo (Fandi Eko Utomo 28'); Thiago Furtuoso.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6455 seconds (0.1#10.140)