Cedera Lutut, Suarez Absen Satu Bulan
A
A
A
BARCELONA - Barcelona telah mengonfirmasi bahwa Luis Suarez bakal absen selama satu bulan. Ini tentunya bukan kabar yang mengenakkan ketika Blaugrana bersiap menjamu Real Betis pada laga perdana kompetisi Liga Spanyol, Senin (21/8/2017) dini hari WIB.
"Luis Suarez akan absen selama empat pekan. Pengujian yang dilakukan pada Kamis menunjukkan bahwa pemain Uruguay itu memiliki distensi di kapsul artikular posterior pada lutut kanannya yang terjadi di babak kedua laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu," demikian pernyataan resmi klub, Jumat (18/8/2017).
Suarez mengalami masalah pada lutut kaki kanannya usai menerima tekel keras dari Marcelo pada pertengahan babak kedua laga Piala Super Spanyol. Akibatnya, dia terpaksa absen melawan Betis, Alaves, dan Espanyol.
Suarez kemungkinan baru bisa tampil melawan Getafe pada September nanti. Kabar buruk tidak hanya menimpa penggemar Barcelona saja. Tim nasional Uruguay juga terkena imbasnya akibat cedera yang dialami pemain kontroversial tersebut.
Dengan demikian, Uruguay dipastikan tidak bakal diperkuat bomber andalannya saat berhadapan dengan Argentina dan Paraguay di kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan pada 31 Agustus dan 5 September mendatang.
Baca juga:
Jadi Tumbal Real Madrid, Barcelona Akan Periksa Cedera Luis Suarez
"Luis Suarez akan absen selama empat pekan. Pengujian yang dilakukan pada Kamis menunjukkan bahwa pemain Uruguay itu memiliki distensi di kapsul artikular posterior pada lutut kanannya yang terjadi di babak kedua laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu," demikian pernyataan resmi klub, Jumat (18/8/2017).
Suarez mengalami masalah pada lutut kaki kanannya usai menerima tekel keras dari Marcelo pada pertengahan babak kedua laga Piala Super Spanyol. Akibatnya, dia terpaksa absen melawan Betis, Alaves, dan Espanyol.
Suarez kemungkinan baru bisa tampil melawan Getafe pada September nanti. Kabar buruk tidak hanya menimpa penggemar Barcelona saja. Tim nasional Uruguay juga terkena imbasnya akibat cedera yang dialami pemain kontroversial tersebut.
Dengan demikian, Uruguay dipastikan tidak bakal diperkuat bomber andalannya saat berhadapan dengan Argentina dan Paraguay di kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan pada 31 Agustus dan 5 September mendatang.
Baca juga:
Jadi Tumbal Real Madrid, Barcelona Akan Periksa Cedera Luis Suarez
(bep)