Rendy Bangga Bisa Tutup Pesta Kemenangan Timnas Indonesia U-16
A
A
A
BANGKOK - Timnas Indonesia U-16 lolos ke Piala Asia U-16 setelah mengalahkan Laos dengan skor telak 3-0. Rendy Juliansyah menjadi pemain yang menutup pesta kemenangan Garuda Asia.
Tampil di Rajamangala Stadium, Bangkok, Jumat (22/9/2017) sore WIB, Timnas Indonesia U-16 unggul di babak pertama berkat gol Sutan Zico di menit ke-25. Sutan kemudkan menggandakan keunggulan Indonesia di menit ke-59.
Tak cukup dua gol, Timnas Indonesia U-16 kembali merobek gawang Laos jelang laga ditutup. Di menit ke-90, Indonesia menegaskan kemenangan lewat sepakan penalti yang diambil Rendy Juliansyah.
"Alhamdulillah saya bisa memberikan kontribusi kepada tim dengan gol penalti itu. Saya berterima kasih kepada pelatih atas kesempatan itu. Saya sangat senang bisa lolos dari kualifikasi ini. Saat ini kami menatap putaran final Piala Asia u-16 di Malaysia tahun depan," kata Rendy.
Tahun depan, Timans Indonesia U-16 akan tampil di putaran final Piala Asia U-16 yang berlangsung di Malaysia. Komposisi pemain di putaran final bisa saja berbeda dengan materi yang ditampilkan Fakhri Husaini selama babak kualifikasi. (Baca juga: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia U-16 Usai Bungkam Laos )
Tampil di Rajamangala Stadium, Bangkok, Jumat (22/9/2017) sore WIB, Timnas Indonesia U-16 unggul di babak pertama berkat gol Sutan Zico di menit ke-25. Sutan kemudkan menggandakan keunggulan Indonesia di menit ke-59.
Tak cukup dua gol, Timnas Indonesia U-16 kembali merobek gawang Laos jelang laga ditutup. Di menit ke-90, Indonesia menegaskan kemenangan lewat sepakan penalti yang diambil Rendy Juliansyah.
"Alhamdulillah saya bisa memberikan kontribusi kepada tim dengan gol penalti itu. Saya berterima kasih kepada pelatih atas kesempatan itu. Saya sangat senang bisa lolos dari kualifikasi ini. Saat ini kami menatap putaran final Piala Asia u-16 di Malaysia tahun depan," kata Rendy.
Tahun depan, Timans Indonesia U-16 akan tampil di putaran final Piala Asia U-16 yang berlangsung di Malaysia. Komposisi pemain di putaran final bisa saja berbeda dengan materi yang ditampilkan Fakhri Husaini selama babak kualifikasi. (Baca juga: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia U-16 Usai Bungkam Laos )
(amm)