8 Rekor yang Masih Jadi Misteri Cristiano Ronaldo di Real Madrid

Sabtu, 07 Oktober 2017 - 20:08 WIB
8 Rekor yang Masih Jadi...
8 Rekor yang Masih Jadi Misteri Cristiano Ronaldo di Real Madrid
A A A
MADRID - Cristiano Ronaldo tidak pernah sepi dari pemberitaan. Diusianya yang sudah tidak muda lagi, pemain kelahiran Funchal, Portugal, 1985 itu terus mengukir sejarah bersama Real Madrid.

Bulan lalu misalnya, Ronaldo sukses menandai penampilan ke-400 bersama Real Madrid dengan sangat mengesankan. Pemain yang dikenal dengan julukan CR7 itu mencetak dua gol untuk mengantarkan klub memetik tiga poin penuh saat berhadapan dengan Borussia Dortmund di Liga Champions.

Sejak bergabung dengan Madrid pada 2009 dari Manchester United. Ronaldo secara keseluruhan telah membukukan 411 gol dari 400 pertandingan bersama Madrid. Sebanyak 93 gol dari 90 pertandingan dicetak di Liga Champions.

Ronaldo bisa dikatakan sebagai satu-satunya pemain yang mencetak 50 gol dalam enam musim berturut-turut. Dia juga mencetak hat-trick terbanyak dalam sejarah Liga Spanyol dengan 32 kali. Selain itu, ayah dari tiga anak sudah membukukan 200 assist untuk tiga klub dan negaranya Portugal berbeda yakni Madrid (112), United (54), Sporting (7), dan Portugal (27).

Hasil positif itu berdampak pada keberhasilan klub. Ronaldo pun berhasil memenangkan beberapa trofi bergengsi bersama Madrid. Gelar yang dimaksud tersebut adalah Piala Copa del Rey (2 kali), Liga Champions (3 kali), Liga Spanyol (2 kali), Piala Super Spanyol (2 kali), Piala Super Eropa (3 kali), dan Piala Dunia antarklub (2 kali).

Kemungkinan Ronaldo bisa membarui sejumlah rekornya bersama Madrid mengingat dia telah menandatangani kontrak hingga 2021. Lantas rekor apa saja yang masih menjadi misteri?

Berikut 8 rekor Cristiano Ronaldo yang belum Terpecahkan di Madrid


1. Pencetak gol terbanyak sepanjang masa La Liga

Ronaldo tampaknya masih belum akan memutuskan pensiun sebelum mengalahkan rekor Lionel Messi. Ya, bintang Barcelona itu diketahui merupakan pemegang rekor pencetak gol terbanyak sepanjang masa di Liga Spanyol dengan 360 gol.

Messi unggul 75 gol dari Ronaldo yang baru mengoleksi 285 gol. Agak berat memang jika membicarakan mengenai hal ini, apalagi Ronaldo belum kunjung mengakhiri paceklik gol di kompetisi domestik.

2. Penampilan terbanyak bersama Real Madrid

Ronaldo mungkin telah berhasil menumbangkan sejumlah rekor yang dipegang legenda Madrid seperti Raul. Tapi masih ada satu rekor mengenai jumlah penampilan terbanyak yang belum dipecahkan.

Saat ini Ronaldo baru mengoleksi 401 penampilan bersama Madrid. Sedangkan Raul sudah membukukan 741 pertandingan sejak 1994-2010.

3. Pencetak Gol Terbanyak Madrid di El Clasico

Bicara mengenai gol di laga El Clasico, Ronaldo masih berada di belakang Alfredo Di Stefano. Legenda Los Blancos sudah mencetak 18 gol bersama atau hanya selisih satu gol saja dari CR7.

4. Penampilan Terbanyak di Liga Champions

Ronaldo telah membuat 144 penampilan di Liga Champions. Dia masih tertinggal jauh dari rekor pemain paling sering memperkuat Madrid di Liga Champions.

Rekor tersebut dipegang oleh kiper Iker Casillas. Mantan kiper Madrid itu tercatat telah mengoleksi 152 kali turun bersama Madrid di ajang Liga Champions.

5. Pencetak Gol Tercepat Madrid

Ronaldo sudah lama dikenal sebagai mesin gol Madrid. Tapi dia masih belum mampu menumbangkan rekor gol tercepat milik Ivan Zamorano pada September 1994 dengan 12 detik saat membawa Madrid mengungguli mantan klubnya Sevilla.

6. Pemain Tertua yang Mencetak Gol untuk Madrid

Ronaldo mengatakan dia akan berada di Los Blancos selama 10 tahun lagi, sehingga dia mempunyai peluang untuk melampaui rekor Ferenc Puskas. Ya, legenda Madrid itu masih menempatkan namanya sebagai pencetak gol tertua pasca perang dunia kedua. Dia memegang rekor sebagai pemain Madrid paling tua yang tampil pada usia 38 hari dan 233 hari pada November 1965.

7. Pencetak gol terbanyak di Copa del Rey

Berbicara mengenai hal ini Ferenc Puskas adalah jagonya. Dia pernah mencetak 14 gol dalam semusim (1960-1961) di Copa del Rey. Kemungkinan rekor ini akan sulit dipecahkan Ronaldo. Karena catatan terbaiknya di Copa del Rey dalam satu tahun adalah mencetak tujuh gol.

8. Pemain Asing yang Rajin Bela Madrid di La Liga

Dalam hal ini Ronaldo kemungkinan bakal sulit untuk mengalahkan catatan Roberto Carlos. Mantan bek kiri Los Blancos itu telah menjadi bagian terpenting Madrid selama 11 tahun dengan tampil di kompetisi domestik selama 370 kali. Sementara Ronaldo baru membukukan 268 kali.
(sha)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1013 seconds (0.1#10.24)