Madura United Dapatkan Satria Tama

Rabu, 08 November 2017 - 09:16 WIB
Madura United Dapatkan...
Madura United Dapatkan Satria Tama
A A A
MADURA - Teka-teki masa depan Satria Tama akhirnya terjawab. Kiper Timnas Indonesia U-22 itu memilih bergabung dengan Madura United FC di Liga 1 2018.

Kabar ini disampaikan langsung oleh Manajer Tim Madura United, Haruna Sumitro. Satria Tama jadi pemain pertama yang didapatkan oleh klub berjuluk Laskar Sape Kerap tersebut.

"Salah satu pemain yang sudah resmi bergabung dengan kami di musim depan adalah Satria Tama," ungkap Haruna.

Sang pemain memutuskan hengkang dari Persegres Gresik United karena klub berjuluk Laskar Joko Samudero itu terdegradasi ke kompetisi Liga 2 tahun depan. Namun Satria belum mau bicara banyak perihal kepindahannya. Sebab ia masih ingin menghormati kontraknya dengan Persegres.

"Saya masih ada kontrak. Nanti saja kalau kompetisi sudah selesai baru saya katakan," ucapnya.

Satria Tama merupakan salah satu pemain muda yang bakatnya menonjol saat memperkuat Timnas Indonesia. Penjaga gawang 20 tahun itu telah membuktikan diri ketika dipercaya tampil pada ajang SEA Games 2017 lalu.
(bep)
Berita Terkait
Hasil Liga 1: Madura...
Hasil Liga 1: Madura United Imbangi Arema FC
Welcome Back! Cinta...
Welcome Back! Cinta Greg Nwokolo Hanya untuk Madura United
Borneo FC vs Madura...
Borneo FC vs Madura United: Siap Menang di Segiri!
Jamu Borneo FC, Madura...
Jamu Borneo FC, Madura United Ingin Akhiri Kutukan Kandang
Madura United Butuh...
Madura United Butuh Playmaker Baru, Mantan Pemain Corinthians Jadi Incaran
Madura United Pastikan...
Madura United Pastikan Fabio Lefundes Tetap Bertugas di Liga 1 2022/2023
Berita Terkini
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
47 menit yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
1 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
2 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
3 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
3 jam yang lalu
Siapa Petinju Terbaik...
Siapa Petinju Terbaik di Tahun 1920-an?
4 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Perempatfinal...
Jadwal Perempatfinal Piala FA 2023-2024, Man United vs Liverpool
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved