Persib Terus Pantau Michael Essien

Rabu, 21 Februari 2018 - 23:34 WIB
Persib Terus Pantau...
Persib Terus Pantau Michael Essien
A A A
BANDUNG - Gelandang Persib Bandung Michael Essien sudah kembali berlatih dengan tim Maung Bandung. Namun, Mantan pemain Chelsea itu masih harus latihan terpisah dan belum ambil bagian dalam latihan penuh bersama tim.

Essien sudah terlihat ikut berlatih sejak Selasa (20/2/2018) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung. Marquee player Persib itu berlatih terpisah bersama fisioterapis Benidektus Adi Prianto. Pemain asal Ghana itu melahap menu latihan ringan di sisi lapangan.

Dokter tim Persib Raffi Ghani mengatakan, Essien masih perlu waktu untuk bergabung latihan bersama tim. Raffi mengaku masih akan mengevaluasi perkembangan cedera Essien.

“Essien sudah kembali ikut latihan, setelah tiga pekan menjalani terapi di London. Essien masih harus adaptasi, dengan bimbingan fisioterapis di lapangan dan kami lihat perkembangan dari awal cederanya,” ujar Raffi seperti dilansir laman resmi Persib.

Belum bisa dipastikan Essien mulai latihan penuh. Namun, Raffi mengaku sudah memiliki catatan riwayat cedera Esssien dari pemeriksaan singkat yang dia lakukan.

Sementara dalam latih Maung Bandung, Febri Hariyadi dan Aqil Savik. Febri ambil bagian dalam pelatnas tim nasional Indonesia U-23, sementara Aqil di timnas U-19. Victor Igbonefo dan Kim Jeffrey Kurniawan juga belum bergabung untuk pemulihan cedera.
(sha)
Berita Terkait
Persija Jakarta Bersiap...
Persija Jakarta Bersiap Tantang Persib Bandung
Bobotoh dan Warga Tumpah...
Bobotoh dan Warga Tumpah Ruah di Jalan Sambut Arak-Arakan Persib Bandung
PSS Sleman vs Persib...
PSS Sleman vs Persib Bandung: Manfaatkan Momentum
Persib Bandung vs Persik...
Persib Bandung vs Persik Kediri: Pulihkan Reputasi
Bobotoh Gelar Konvoi...
Bobotoh Gelar Konvoi Keliling Kota Bandung Usai Persib Raih Gelar Juara Liga 1
Robert Berharap Persib...
Robert Berharap Persib Bandung Siap Hadapi Bhayangkara
Berita Terkini
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
2 jam yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
5 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
6 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
6 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
8 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
8 jam yang lalu
Infografis
Market Kripto Asia Tenggara...
Market Kripto Asia Tenggara Diprediksi Terus Meroket di 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved