Pelajari Gaya Bertarung Golovkin, Canelo Temukan Kunci Kemenangan

Jum'at, 23 Februari 2018 - 12:01 WIB
Pelajari Gaya Bertarung...
Pelajari Gaya Bertarung Golovkin, Canelo Temukan Kunci Kemenangan
A A A
LAS VEGAS - Petinju Meksiko Saul 'Canelo' Alvarez mengaku sangat paham gaya bertinju Gennady 'GGG' Golovkin. Dengan modal tersebut, Canelo optimistis bisa mengatasi GGG dalam duel ulang memperebutkan gelar kelas menengah IBF, IBO, WBA pada 5 Mei mendatang di T-Mobile Arena di Las Vegas, Amerika Serikat.

Manajer sekaligus Asisten Pelatih Canelo (49-1-2, 34 KO), Chepo Reynoso, mengatakan anak asuhnya berpeluang menang mengesankan dalam duel ulang nanti. Reynoso yakin tidak akan ada hasil seri seperti duel pertama pada September lalu. Reynoso tidak khawatir dengan GGG. Dia mengaku telah mempelajari semua pertarungan yang dilakukan GGG (37-0-1, 33 KO), termasuk pertarungan pertama keduanya pada September lalu.

"Gaya permainan Golovkin akan sama. Saya tidak berpikir dia akan melakukan perubahan. Kami akan mengerjakan beberapa hal yang saya pikir menjadi kunci dalam pertandingan ulang nanti. Persiapan yang dimiliki Canelo sudah bagus," kata Reynoso, dilansir Boxing Scane.

Reynoso mengatakan, Canelo memulai kamp latihan di Meksiko, kemudian menuju ke San Diego di California. Kamp latihan dinilai sangat penting guna menghadapi duel ulang. "Kami akan tiba di Colorado pada 3 atau 4 Maret. Di sana, kami bermaksud memanfaatkan dataran tinggi. Pertarungan sudah dekat, kami harus sangat siap menghadapinya," tutur Reynoso.

Reynoso mengatakan keputusan melakukan kamp pelatihan di Corolado sangat penting dari sudut pandang tim, karena menginginkan tingkat persiapan fisik yang paling tinggi. "Saya percaya Canelo hanya perlu berada dalam kondisi fisik yang prima. Dia harus melempar lebih banyak pukulan. Menurut saya, Canelo harus lebih banyak melepaskan pukulan saat ronde akhir, minimal 5, 6, atau 10 pukulan. Itu akan menjadi perbedaan, memberi peluang untuk Canelo, dan tidak akan ada keraguan," papar Reynoso.

Sementara itu, kubu Golovkin resmi mendapatkan sponsor dari Tecate, bir resmi tinju. Tecate bersedia menjadi sponsor GGG karena sensasi Canelo selama ini. GGG dianggap fenomenal dan mapan dengan menjuarai kelas menengah WBC, WBA (super), IBF, dan IBO. Sebagai bir eksklusif, duel Canelo versus Golovkin dalam pertandingan ulang menjadi yang pertama kali dalam sejarah Tecate mensponsori dua petinju yang sama-sama disponsori.

Tecate pertama menjadi sponsor pada 2007 saat duel Oscar de la Hoya vs Floyd Mayweather. Selain itu, duel Mayweather vs Pacquiao (Mei 2015); Canelo vs Khan (Mei 2016); Canelo vs Smith (2016); Golovkin vs Jacobs (2017); Canelo vs Chavez Jr (Mei 2017); dan Canelo vs Golovkin (2017).
(amm)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1100 seconds (0.1#10.140)