Kalahkan Amir Khan, Phil Lo Greco Buru The Special One
A
A
A
LIVERPOOL - Jauh-jauh datang dari Kanada ke Inggris, Phil Lo Greco memiliki rencana untuk merusak kembalinya Amir "King" Khan. Petinju berjuluk The Italian Sensation itu juga ingin mencuri kesempatan untuk berhadapan dengan mantan juara dunia Kell "The Special One" Brook.
Kabarnya, Khan mempunyai rencana untuk bertarung melawan saingan domestiknya, Brook, apabila berhasil melewati hadangan Lo Greco. Namun, Lo Greco berniat untuk merusak rencana tersebut. Dan segera menemui promotor Khan dan Brook, Eddie Hearn dari Matchroom Boxing.
"Saya di sini untuk merusak pesta. Saya ingin mengalahkan Khan, kembali ke sini, dan melawan Kell Brook," tegas Lo Greco kepada Sky Sports.
"Mr Eddie Hearn, tidak sabar untuk bertemu denganmu. Kita akan bicara setelah saya mengalahkan Khan. Kau harus ramah dan memberiku kesepakatan yang adil untuk kembali dan melawan Brook di bobot 154pon (kelas menengah junior)," ungkapnya.
"Eddie adalah orang cerdas, dia mengantre Khan untuk melawan Brook, tapi begitu aku mengalahkan Khan, dia akan berpikir 'biarkan saya membuatnya melawan Brook'," katanya lagi.
Menurut Lo Greco, Khan selalu mencari jalan untuk kabur dari jalur melawan Brook. Salah satunya adalah dengan menemui Saul "Canelo" Alvarez di kelas menengah.
"Dia tidak mau melawan Kell Brook. Dia sedang mencari jalan ke luar. Jika dia benar-benar ingin bertarung dengan Brook, mengapa dia ingin turun ke 147pon (untuk melawanku) ketika Brook berada di 154pon?" ujar Lo Greco dengan nada tanya.
Petinju berusia 33 tahun itu akan berhadapan dengan Khan di duel tinju kelas welter yang akan mengambil tempat di Echo Arena, Liverpool pada Minggu (22/4) WIB.
Data kedua petinju yang akan bertarung
Kabarnya, Khan mempunyai rencana untuk bertarung melawan saingan domestiknya, Brook, apabila berhasil melewati hadangan Lo Greco. Namun, Lo Greco berniat untuk merusak rencana tersebut. Dan segera menemui promotor Khan dan Brook, Eddie Hearn dari Matchroom Boxing.
"Saya di sini untuk merusak pesta. Saya ingin mengalahkan Khan, kembali ke sini, dan melawan Kell Brook," tegas Lo Greco kepada Sky Sports.
"Mr Eddie Hearn, tidak sabar untuk bertemu denganmu. Kita akan bicara setelah saya mengalahkan Khan. Kau harus ramah dan memberiku kesepakatan yang adil untuk kembali dan melawan Brook di bobot 154pon (kelas menengah junior)," ungkapnya.
"Eddie adalah orang cerdas, dia mengantre Khan untuk melawan Brook, tapi begitu aku mengalahkan Khan, dia akan berpikir 'biarkan saya membuatnya melawan Brook'," katanya lagi.
Menurut Lo Greco, Khan selalu mencari jalan untuk kabur dari jalur melawan Brook. Salah satunya adalah dengan menemui Saul "Canelo" Alvarez di kelas menengah.
"Dia tidak mau melawan Kell Brook. Dia sedang mencari jalan ke luar. Jika dia benar-benar ingin bertarung dengan Brook, mengapa dia ingin turun ke 147pon (untuk melawanku) ketika Brook berada di 154pon?" ujar Lo Greco dengan nada tanya.
Petinju berusia 33 tahun itu akan berhadapan dengan Khan di duel tinju kelas welter yang akan mengambil tempat di Echo Arena, Liverpool pada Minggu (22/4) WIB.
Data kedua petinju yang akan bertarung
Amir Khan | vs | Phil Lo Greco |
08 Desember 1986 | Lahir | 06 Juli 1984 |
Inggris | Asal | Kanada |
174cm | Tinggi | 173cm |
180cm | Jangkauan | 173cm |
King Khan | Julukan | The Italian Sensation |
Othodox | Stance | Orthodox |
31 (19KO) | Menang | 28 (15KO) |
4 | Kalah | 3 |
- | Seri | - |
(nug)