Persija Jakarta Pesta Gol ke Gawang PS TIRA

Jum'at, 08 Juni 2018 - 22:38 WIB
Persija Jakarta Pesta...
Persija Jakarta Pesta Gol ke Gawang PS TIRA
A A A
BANTUL - Persija Jakarta memastikan kemenangan saat menjamu PS TIRA dalam lanjutan Liga 1 2018. Tampil dengan kepercayaan diri yang tinggi, Macan Kemayoran pesta gol 5-0.

Menjamu PS TIRA di Stadion Sultan Agung, Jumat (8/6/2018) mencetak gol cepat melalui Vava Mario Yagalo di menit pertama. Lima menit berselang, Macan Kemayoran menggandakan skor lewat Bambang Pamungkas.

Di babak kedua, tendangan dari luar kotak penalti Addison Alves membobol gawang PS. TIRA pada menit ke-56. Gol keempat Persija kemudian dicetak Rezaldi Hehanusa di menit ke-82.

Pesta kemenangan Persija Jakarta ditutup Riko Simanjuntak pada menit ke-85. Skor 5-0 bertahan hingga peluit akhir ditiup wasit.

Sementara itu, pada pertandingan lain di waktu yang bersamaan Sriwijaya FC takluk di markas Barito Putera. Tampil di Stadion 17 Mei, Sriwijaya FC menyerah 1-3.

Gol pertama di laga itu dicetak Samsul Arif pada menit ke-34. Gol tersebut bertahan hingga babak pertama berakhir.

Setelah turun minum, Matias Cordoba menambah keunggulan Laskar Antasari melalui golnya di menit ke-61. Dominasi Barito Putera semakin terlihat setelah Rizky Pora mencetak gol ketiga timnya melalui titik putih.

Alberto Goncalves memperkecil ketertinggalan Sriwijaya FC melalui titik putih pada menit ke-90(+2). Tetapi skor 3-1 bertahan hingga laga usai, menandai kemenangan Barito Putera atas Sriwijaya FC.

Susunan Pemain

PS TIRA: Ramadhan, Ganjar M, Andy Setyo, Kim Sang Min, Mahdi Albar, Gustavo L, Manahati L, Izmy H, Mariano B, A.Rakic, Wawan F

Persija Jakarta: Daryono; Ismed S, Jaimerson X, Vava Y, Rezaldi H; Riko S, Ramdani L, Sandi S, Novri S; Bambang Pamungkas, Addison Alves
(bbk)
Berita Terkait
Barito Putera vs Persija...
Barito Putera vs Persija Jakarta: Jangan Anggap Laga Mudah
Barito Putera vs Persija...
Barito Putera vs Persija Jakarta, Makan Konate: InsyaAllah Menang
Barito Putera vs Arema...
Barito Putera vs Arema FC: Kerahkan Kekuatan Penuh
Hasil Liga 1 Barito...
Hasil Liga 1 Barito Putera vs Persija Jakarta: Michael Krmencik Selamatkan Macan Kemayoran
Jelang Barito Putera...
Jelang Barito Putera vs Persija: Djanur Buta Kelemahan Macan Kemayoran
Hasil Liga 1: Arema...
Hasil Liga 1: Arema FC Mengaum, Tumbangkan Barito Putera
Berita Terkini
Thom Haye Soal Timnas...
Thom Haye Soal Timnas Indonesia vs Australia: Leg 1 Seimbang, Leg 2 Akan Berat
8 menit yang lalu
Jadwal Final All England...
Jadwal Final All England 2025: Leo/Bagas Harapan Gelar Indonesia!
29 menit yang lalu
Momen Kontroversial...
Momen Kontroversial Nick Ball Tendang TJ Doheny di Ronde Pertama
55 menit yang lalu
Final All England 2025:...
Final All England 2025: Leo/Bagas Bentrok Kim Won-ho/Seo Seung-jae
1 jam yang lalu
Hasil Tinju Dunia: Nick...
Hasil Tinju Dunia: Nick Ball Pertahankan Sabuk WBA usai Hentikan TJ Doheny
2 jam yang lalu
UFC Siapkan Duel Akbar...
UFC Siapkan Duel Akbar Islam Makhachev vs Ilia Topuria: Demi Kesepakatan Miliaran Dolar Amerika Serikat?
7 jam yang lalu
Infografis
Inggris-Prancis Siap...
Inggris-Prancis Siap Pimpin Koalisi Tentara ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved