Mohamed Salah: Saya Siap Melawan Uruguay
A
A
A
BRUSSELS - Bintang Timnas Mesir, Mohamed Salah menepis anggapan yang menyebut dirinya masih cedera di putaran final Piala Dunia 2018. Penyerang Liverpool itu mengonfirmasi akan siap tampil menghadapi lawan di partai pembuka.
Mesir akan tampil menghadapi Uruguay di partai pembuka Grup A di Ekaterinburg Arena, Jumat (15/6/2018) sore waktu setempat. Salah menyebut dirinya sudah sembuh dari cedera dan siap bermain sejak partai pembuka.
"Saya berjanji akan tampil sebaik mungkin bersama Mesir di Piala Dunia. Saya merasa jauh lebih baik sekarang dan saya siap melawan Uruguay," kata Salah dikutip fourfourtwo, Sabtu (9/6/2018).
"Saya tidak pernah menyerah untuk mewujudkan impian. Saya berjanji untuk melakukan yang terbaik bersama Timnas Mesir," lanjut Salah.
Mohamed Salah menderita cedera bahu setelah dijatuhkan Sergio Ramos ketika Liverpool menghadapi Real Madrid di final Liga Champions 2017/2018. Pada pertandingan yang berlangsung 27 Mei 2018 itu, Salah cuma main 30 sebelum akhirnya cedera bahu. (Baca juga: Messi Bicara Calon Pemain Terbaik di Piala Dunia, Tak Ada Nama Ronaldo )
Mesir akan tampil menghadapi Uruguay di partai pembuka Grup A di Ekaterinburg Arena, Jumat (15/6/2018) sore waktu setempat. Salah menyebut dirinya sudah sembuh dari cedera dan siap bermain sejak partai pembuka.
"Saya berjanji akan tampil sebaik mungkin bersama Mesir di Piala Dunia. Saya merasa jauh lebih baik sekarang dan saya siap melawan Uruguay," kata Salah dikutip fourfourtwo, Sabtu (9/6/2018).
"Saya tidak pernah menyerah untuk mewujudkan impian. Saya berjanji untuk melakukan yang terbaik bersama Timnas Mesir," lanjut Salah.
Mohamed Salah menderita cedera bahu setelah dijatuhkan Sergio Ramos ketika Liverpool menghadapi Real Madrid di final Liga Champions 2017/2018. Pada pertandingan yang berlangsung 27 Mei 2018 itu, Salah cuma main 30 sebelum akhirnya cedera bahu. (Baca juga: Messi Bicara Calon Pemain Terbaik di Piala Dunia, Tak Ada Nama Ronaldo )
(bbk)