Babak I: Senegal Koyak Gawang Polandia

Selasa, 19 Juni 2018 - 22:58 WIB
Babak I: Senegal Koyak Gawang Polandia
Babak I: Senegal Koyak Gawang Polandia
A A A
MOSCOW - Polandia tertinggal 0-1 di babak pertama saat menghadapi Senegal di matchday pertama Grup H Piala Dunia 2018. Gol bunuh diri pemain Polandia jadi pembeda sebelum turun minum.

Tampil di Stadion Spartak, Selasa (19/6/2018) malam, Polandia mengandalkan Robert Lewandowski. Sementara Senegal bertumpu pada Sadio Mane.

Alih-alih memberi tekanan, Polandia justru sering keteteran membendung serangan Senegal. Pada menit ke-37 gawang mereka kemasukan oleh serangan Senegal.

Keunggulan Senegal lahir dari gol bunuh diri Thiago Cionek. Pada saat itu pemain Senegal Idrissa Gana Gueye melakukan tendangan dan membentur Cionek sebelum masuk ke gawang Polandia.

Penjaga gawang Wojciech Szczesny tak kuasa membendung bola yang mendadak berubah arah. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai, menandai keunggulan Timnas Senegal.

Susunan Pemain

Polandia (4-2-3-1): Wojciech Szczesny; Lukasz Piszczek,Michal Padan, Thiago Cionek, Maciej Rybus; Grzegorz Krychowiak, Piotr Zielinski; Kamil Grosicki, Jakub Blaszczykowski, Arkadiusz Milik; Robert Lewandowski

Senegal (4-4-1-1): Khadim Ndiaye; Moussa Wagué, Salif Sane, Kalidou Koulibaly, Youssouf Sabaly; Ismaila Sarr, Alfred N'Diaye, Idrissa Gana Gueye, Mbaye Niang; Sadio Mane, Mame Biram Diouf
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3852 seconds (0.1#10.140)