Demam Ronaldo Melanda Italia, Toko Online Juventus Down
Kamis, 12 Juli 2018 - 05:07 WIB

Demam Ronaldo Melanda Italia, Toko Online Juventus Down
A
A
A
TURIN - Kota Turin, Italia, menyambut kedatangan Cristiano Ronaldo dengan antusias. Poster hingga kostum Juventus dengan nomor 7 plus nama Ronaldo di punggung terlihat di sejumlah jalan di Turin. Bahkan, toko daring (online) Juventus sempat down atau tak bisa diakses karena serbuan pembeli jersey sang bintang.
![Demam Ronaldo Melanda Italia, Toko Online Juventus Down]()
Sejumlah fans Juventus terlihat di jalan-jalan dengan mengenakan kostum Juventus dengan nama Ronaldo di punggung. Sedangkan sebuah poster "Ronaldo memilih Turin" terpampang di sebuah jalan di Turin, Italia.
![Demam Ronaldo Melanda Italia, Toko Online Juventus Down]()
Jersey No.7 milik Ronaldo telah dijual di Italia sejak Selasa (10/7/2018) malam waktu setempat. Laporan AS, toko resmi klub telah dibanjiri oleh para pelanggan. Toko online resmi klub down karena permintaan besar-besaran untuk kaos bertuliskan nama dan nomor Cristiano Ronaldo.(Baca Juga: Jorge Mendes: Juventus Klub Terakhir Ronaldo).
![Demam Ronaldo Melanda Italia, Toko Online Juventus Down]()
Hingga Rabu (11/7/2018) pagi, situs tersebut belum bisa diakses karena masalah teknis. Sebuah pesan berbunyi: "Situs web tidak tersedia pada saat ini! Maaf atas ketidaknyamanan ini!"
![Demam Ronaldo Melanda Italia, Toko Online Juventus Down]()
Di toko-toko klub di Turin, jersey Cristiano laku keras. Pemain berusia 33 tahun itu mengambil nomor favoritnya 7 yang dia kenakan selama delapan musim di Real Madrid. Nomor tersebut dikenakan Juan Guillermo Cuadrado selama dua tahun terakhir di Juventus.

Sejumlah fans Juventus terlihat di jalan-jalan dengan mengenakan kostum Juventus dengan nama Ronaldo di punggung. Sedangkan sebuah poster "Ronaldo memilih Turin" terpampang di sebuah jalan di Turin, Italia.

Jersey No.7 milik Ronaldo telah dijual di Italia sejak Selasa (10/7/2018) malam waktu setempat. Laporan AS, toko resmi klub telah dibanjiri oleh para pelanggan. Toko online resmi klub down karena permintaan besar-besaran untuk kaos bertuliskan nama dan nomor Cristiano Ronaldo.(Baca Juga: Jorge Mendes: Juventus Klub Terakhir Ronaldo).

Hingga Rabu (11/7/2018) pagi, situs tersebut belum bisa diakses karena masalah teknis. Sebuah pesan berbunyi: "Situs web tidak tersedia pada saat ini! Maaf atas ketidaknyamanan ini!"

Di toko-toko klub di Turin, jersey Cristiano laku keras. Pemain berusia 33 tahun itu mengambil nomor favoritnya 7 yang dia kenakan selama delapan musim di Real Madrid. Nomor tersebut dikenakan Juan Guillermo Cuadrado selama dua tahun terakhir di Juventus.
(sha)