Pelatih Prancis Didier Deschamps Puji Lini Tengah

Sabtu, 14 Juli 2018 - 16:30 WIB
Pelatih Prancis Didier Deschamps Puji Lini Tengah
Pelatih Prancis Didier Deschamps Puji Lini Tengah
A A A
MOSKOW - Pelatih Prancis Didier Deschamps mengaku sangat kagum dengan penampilan lini tengah Les Bleus. Menurut Deschamps, lini tengah Prancis menjadi kunci sukses lolos ke final Piala Dunia 2018. Lini tengah Prancis dihuni gelandang berkelas seperti Blaise Matuidi, Thomas Lemar, Corentin Tolisso, dan Na bil Fekir. Mereka yang selalu rajin dan akurat memberikan umpat kepada striker An toine Griezmann dan Oliveir Giroud.

Namun, pujian khusus diberikan Deschamps untuk Paul Pogba. Pemain Manchester United (MU) itu dinilai me miliki kekuatan, krea tif, aku rat, cerdas, dan menjadi mo tor utama. Des cham ps menilai posisi Pogba tidak akan bisa digantikan pemain lain.

Sebelum menginjakkan kaki di Rusia, Pogba sempat mendapat tekanan hebat di level klub. Beberapa suporter MU melihat pembeliannya sebagai pemborosan karena tampil di bawah ekspektasi. Dengan banderol Rp1,7 triliun, Pogba menjadi pemain kelima termahal di dunia.

Namun, sebagian fans MU lainnya tetap membela dan mempertahankan kehadirannya di barisan MU. Faktanya, hanya ada empat pemain Liga Primer, yakni pemain Manchester City yang mampu menyaingi assist Pogba pada musim lalu. Potensinya diyakini masih sangat besar.

Bersama Prancis, Pogba selalu memberikan perbedaan dan menjadi tumpuan. Dia membantu lini depan dan melepaskan lima tembakan, satu di antaranya mengenai target pada Piala Dunia 2018. Namun, terkadang, dia juga mundur dan mencekal striker atau gelandang lawan.

Pemain berusia 25 tahun itu tampil selama 449 menit dari lima laga terakhir. Selama di lapangan hijau, dia telah melakukan 12 kali pelanggaran, satu di antaranya berbuah kartu kuning. “Saya tidak ingin menjadi bintang jatuh,” kata Pogba, saat mengawali karier profesional di Juventus.

Meski kakinya lincah, Pogba tidak pernah terkendalikan ego untuk bersinar seorang diri di lapangan. Dia dikenal sebagai pemain yang penurut. “Pogba selalu mengikuti instruksi yang diberikan. Solidaritasnya terhadap tim sangat tinggi,” kata Deschamps.

Senada dengan Deschamps, anggota kelompok studi teknis FIFA juga mengakui sumbangsih Pogba terhadap Prancis di Piala Dunia 2018 terbilang besar. “Seandainya nama di balik punggungnya diganti, orang-orang akan tetap mengenalnya dari gaya permainannya,” katanya, secara anonim, dikutip espn.co.uk.
(don)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4492 seconds (0.1#10.140)
pixels