Rebut Piala Davis 2018, Cilic: Mimpi Jadi Nyata!

Senin, 26 November 2018 - 13:41 WIB
Rebut Piala Davis 2018,...
Rebut Piala Davis 2018, Cilic: Mimpi Jadi Nyata!
A A A
LILLE - Kroasia memenangkan Piala Davis untuk kedua kalinya dalam sejarah setelah mengalahkan Prancis 3-1 pada partai final dunia di Stade Pierre Mauroy, Lille, Minggu (25/11/2018). Marin Cilic menjadi penentu kemenangan Kroasia setelah menumbangkan Lucas Pouille 7-6, 6-3, 6-3.

Ini sukses kedua Kroasia setelah mereka mengangkat trofi 13 tahun lalu ketika mengalahkan Slovakia di final berkat kemenangan Ivan Ljubicic dan Mario Ancic.

Ini menjadi kebahagaiaan tersendiri bagi Cilic. Dua tahun lalu, mereka dikalahkan Argentina secara dramatis di partai final di Arena Zagreb, Zagreb, Kroasia, 25–27 November 2016. Kroasia hanya butuh satu poin lagi, Cilic sudah unggul dua set, namun dijungkirbalikkan oleh Juan Martin del Potro. Argentina pun pulang dengan membawa trofi juara.

Kini, Korasia mewujudkan mimpinya, meski kemenangan tandang yang diraih Cilic tidaklah mudah. Petenis peringkat 7 dunia itu dipaksa melakoni permainan Pouille yang terus menekan hingga laga berakhir di set ke-3. Melihat perjuangannya berakhir manis, suami dari Kristina Milkovic mengaku bangga dan menyebut kemenangannya itu bagai mimpi jadi nyata.

"Tidak setiap hari Anda menjadi juara dunia. Bagi kami itu adalah mimpi yang menjadi kenyataan, untuk bangsa ini. Anda dapat melihat para penggemar begitu bersemangat dan mereka di sini menikmati diri mereka sendiri. Di Kroasia itu akan menjadi luar biasa juga," ungkap Cilic dilansir ESPN, Senin (26/11/2018).

Tak hanya itu, laga Cilic yang mewakili Kroasia akan menjadi pertandingan penutup turnamen Piala Davis dengan format lama. Pasalnya, kompetisi tenis yang sudah berjalan selama 118 tahun ini direncanakan akan menggunakan format baru yang akan resmi diterapkan pada November tahun depan.

(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3256 seconds (0.1#10.140)