Presiden Erdogan Jadi Pendamping Pria di Pernikahan Oezil

Sabtu, 08 Juni 2019 - 19:00 WIB
Presiden Erdogan Jadi...
Presiden Erdogan Jadi Pendamping Pria di Pernikahan Oezil
A A A
ISTANBUL - Mesut Oezil mendapat kesempatan istimewa saat hari pernikahannya. Mantan penggawa Timnas Jerman itu didampingi Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan saat menikahi Miss Turki Amine Gulse.

Pesta pernikahan Oezil dan Amine digelar di hotel mewah di tepi Bosphorus, Istanbul, Turki, Sabtu (8/6/2019). Oezil memiliki darah Turki, sempat memicu kontroversi karena berpose bersama Erdogan sebelum Piala Dunia 2018.

Ia kemudian keluar dari Timnas Jerman dengan alasan rasisme dan rasa tidak hormat. Erdogan juga sering menghadiri pernikahan sejumlah publik figur di Turki, terutama selama kampanye pemilihan presiden yang diikutinya.

Oezil mengumumkan pada bulan Maret, bahwa ia telah meminta Erdogan untuk menjadi pendampingnya di pesta pernikahan. Belakangan, setelah mundur dari Timnas Jerman, Oezil lebih dekat dengan Turki.

"Saya orang Jerman ketika kami menang, tetapi saya seorang imigran saat kami kalah," kata Oezil dalam sebuah kesempatan beberapa waktu lalu sebelum pesta pernikahannya.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5537 seconds (0.1#10.140)