Mendy Siap Bersaing dengan Marcelo

Kamis, 20 Juni 2019 - 02:02 WIB
Mendy Siap Bersaing...
Mendy Siap Bersaing dengan Marcelo
A A A
MADRID - Bek anyar Real Madrid Ferland Mendy diperkenalkan ke publik Santiago Bernabeu, Rabu (19/6/2019). Mantan bek kiri Olympique Lyon itu merasa terhormat bergabung dengan klub elite Real Madrid dan siap bersaing memperebutkan tempat di tim utama.

"Suatu kehormatan berada di klub terbaik di dunia," kata Mendy dilansir Marca. "Terima kasih kepada presiden untuk kepercayaannya dan kepada klub. Hala Madrid!" (Baca Juga: Baru 19 Hari, La Liga Hamburkan Rp8,3 Triliun untuk Beli Pemain).

Mendy mengaku belum bicara dengan Pelatih Zinedine Zidane dan berharap bisa segera menemuinya. "Suatu kehormatan berbagi ruang ganti dengan legenda seperti dia. Ini istimewa karena saya mengikutinya sejak saya masih kecil."

"Saya belum berbicara dengannya, dan berharap segera melakukannya. Dia sangat penting bagi saya untuk datang ke sini."

Pemain senilai 48 juta euro itu akan bersaing dengan Marcelo untuk mendapatkan posisi bek kiri di tim. Dia paham bahwa harus berjuang untuk meraih posisinya."Kami belum melihat satu sama lain bertelanjang dada," ujar Mendy menanggapi pertanyaan yang berkaitan dengan kondisi fisik antara keduanya.
"Saya harus menemuinya dan berbicara dengannya. Saya tidak tahu apa yang dapat terjadi nanti."

"Pelatih yang memutuskan (siapa yang akan bermain). Anda akan melihat sepanjang musim (siapa yang lebih disukai Zidane)."

"Bukan masalah menjadi starter atau pemain dari bangku cadangan. Saya belum tahu bagaimana Zidane ingin bermain."

"Saya sangat senang menjadi bagian dari Real Madrid dan saya yakin Marcelo juga. Dia memiliki karier yang hebat di Madrid."

Seperti banyak pemain yang telah bergabung dengan Los Blancos, Mendy kagum pada klub dan ingin sukses di Santiago Bernabeu.

"Senang berada di klub terbaik di dunia," imbuhnya. "Saya berharap bisa memenangkan banyak trofi di sini. Saya di sini untuk belajar, untuk memberikan segalanya. Itu tujuan saya."
(sha)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5837 seconds (0.1#10.24)