Kalah dalam Perburuan Maguire, Guardiola Ucapkan Selamat ke United

Selasa, 06 Agustus 2019 - 01:01 WIB
Kalah dalam Perburuan...
Kalah dalam Perburuan Maguire, Guardiola Ucapkan Selamat ke United
A A A
MANCHESTER - Pelatih City Pep Guardiola tak menyesal gagal mendatangkan bek tengah Leicester City Harry Maguire musim panas ini. Guardiola rela Manchester United mendapatkan Maguire, meski dia sempat ngebet ingin memboyongnya ke Etihad Stadium.

Guardiola kalah bersaing dengan United yang memastikan Maguire berlabuh di Old Trafford, Senin (5/8/2019). Guardiola mengakui Man City tertarik memboyong Maguire musim panas ini, tetapi gagal merekrutnya karena kondisi keuangan klub yang kurang memadai.

Maguire telah menjadi salah satu pusat perhatian pada jendela transfer musim panas ini. Bek berkebangsaan Inggris itu berlabuh ke Manchester United. Maguire telah menyelesaikan tes medisnya pada Minggu (4/8/2019), dan bergabung selama enam tahun dengan nilai 80 juta pounds (Rp1,39 triliun). (Baca Juga: Resmi Gabung United, Maguire Pecahkan Rekor Van Dijk).

Bayaran tersebut membuat Maguire menjadi bek termahal di dunia saat ini. Sebelum kedua klub sepakat dengan harga pemain, dua tawaran United sebelumnya ditolak karena tidak sesuai dengan harga yang diinginkan The Foxes -julukan Leicester.

Sebelumnya Man City juga menyatakan ketertarikan pada pemain berusia 26 tahun tersebut. Dan pelatih The Citizens Pep Guardiola pun telah mengonfirmasi bahwa Maguire adalah target klub jawara Liga Primer musim lalu itu.

Meskipun pada akhirnya The Citizens menarik minat mereka setelah mengetahui berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk mendatangkan Maguire.

Pep angkat bicara usai City memenangkan Community Shield atas Liverpool melalui drama adu penalti, Minggu (4/8/2019). Guardiola mengungkapkan: "Kami tertarik, tapi tidak mampu membayarnya."

"United mampu membayarnya. Maguire luar biasa saat Piala Dunia. Dia kuat di udara, bagus dengan bola dan membangun serangan, dia cepat, dia muda. Saya ucapkan selamat kepada United," ujar Pep pada jumpa media. (Celvin Moniaga Sipahutar)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6310 seconds (0.1#10.140)