Usai Kalahkan Campbell, Lomachenko Bidik Pemilik Sabuk IBF Richard Commey

Minggu, 01 September 2019 - 22:01 WIB
Usai Kalahkan Campbell,...
Usai Kalahkan Campbell, Lomachenko Bidik Pemilik Sabuk IBF Richard Commey
A A A
LONDON - Petinju Ukraina Vasyl Lomachenko membidik sabuk juara kelas
kelas ringan (61,2 kg) IBF milik Richard Commey. Lomachenko ingin mengumpulkan gelar keempatnya setelah mengalahkan Luke Campbell dengan kemenangan angka mutlak di O2 Arena London, Sabtu (31/8/2019) malam waktu lokal atau Minggu (1/9/2019) dini hari WIB.

Lomachenko sempat menjatuhkan Campbell di ronde ke-11. Namun, petinju Inggris itu mampu berdiri dan melanjutkan ronde terakhir, sebelum juri memberi kemenangan Lomachenko dengan keputusan bulat. Juri Omar Mintun dan Benoit Roussel memberi angka sama 119-108 untuk Lomachenko, sedangkan Jean Robert Laine memberikan angka 118-109.
Usai Kalahkan Campbell, Lomachenko Bidik Pemilik Sabuk IBF Richard Commey

Sukses ini mencatatkan Lomachenko (15-14-1, 10 KO) sebagai petinju pound-for-pound terbaik di planet ini di kelas ringan. Kemenangan atas Campbell membuatnya berhasil mempertahankan gelar WBA dan WBO dan merebut mahkota WBC yang kosong.

Kini, petinju berusia 31 tahun itu membidik gelar IBF yang dipegang Richard Commey. "Dia (Campbell) memiliki pengalaman di tinju amatir yang besar, dia petarung yang cerdas, petinju teknis, dan Anda melihat jangkauannya jadi tentu saja itu sulit bagi saya," kata Lomachenko seusai pertandingan.

“Dia memberi saya pengalaman yang baik dan pertarungan yang bagus. Saya ingin pertarungan unifikasi untuk empat sabuk," tegasnya.

“Kami akan bertarung dengan petarung terbaik di kelas bulu, petarung terbaik di kelas bulu-super dan petarung terbaik di kelas ringan. Saya berjanji akan kembali ke Inggris."

Sementara Campbell memuji Lomachenko dengan mengatakan, "Dia baru saja mengalahkan saya, jadi dia sangat bagus, dia petarung spesial."

“Saya bisa terus bertinju dan meraih apa pun. Malam ini adalah malam Lomachenko, tetapi waktu saya akan tiba. "
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0666 seconds (0.1#10.140)