Barcelona Umumkan Nelson Semedo Absen Lima Pekan
A
A
A
BARCELONA - Barcelona memetik kemenangan telak 4-1 saat menjamu Celta Vigo. Namun, Nelson Semedo jadi tumbal kemenangan itu lantaran cedera.
Bermain di Stadion Camp Nou, Minggu (10/11/2019) kemenangan Barcelona tak lepas dari hattrick yang diukir Lionel Messi lewat golnya di menit ke-23, 45, dan 48. Adapun gol tambahan Barceloa dicetak Sergio Busquets di menit ke-85.
Nelson Semedo yang dipasang sebagai starter cuma sanggup bermain 23 menit sebelum akhirnya diganti Busquet. Bek kanan Blaugrana itu ditarik ke luar lapangan lantaran cedera betis.
Setelah laga, Barcelona mengumumkan bahwa Semedo dibekap cedera serius pada betis kirinya. Pemain 25 tahun asal Portugal diperkirakan absen hingga lima pekan ke depan. (Baca juga: Messi Hat-trick, Barcelona Geser Posisi Real Madrid )
Jika meleset dari perkiraan, Semedo terancam absen saat Barcelona melawat ke markas Atletico Madrid, 2 Desember 2019 mendatang. Dia juga dipastikan absen saat El Barca menghadapi Borussia Dortmund di ajang Liga Champions, 28 November 2019.
Bermain di Stadion Camp Nou, Minggu (10/11/2019) kemenangan Barcelona tak lepas dari hattrick yang diukir Lionel Messi lewat golnya di menit ke-23, 45, dan 48. Adapun gol tambahan Barceloa dicetak Sergio Busquets di menit ke-85.
Nelson Semedo yang dipasang sebagai starter cuma sanggup bermain 23 menit sebelum akhirnya diganti Busquet. Bek kanan Blaugrana itu ditarik ke luar lapangan lantaran cedera betis.
Setelah laga, Barcelona mengumumkan bahwa Semedo dibekap cedera serius pada betis kirinya. Pemain 25 tahun asal Portugal diperkirakan absen hingga lima pekan ke depan. (Baca juga: Messi Hat-trick, Barcelona Geser Posisi Real Madrid )
Jika meleset dari perkiraan, Semedo terancam absen saat Barcelona melawat ke markas Atletico Madrid, 2 Desember 2019 mendatang. Dia juga dipastikan absen saat El Barca menghadapi Borussia Dortmund di ajang Liga Champions, 28 November 2019.
(sha)