Tanpa Cristiano Ronaldo, Juventus Sukses Gulung Atalanta

Sabtu, 23 November 2019 - 23:06 WIB
Tanpa Cristiano Ronaldo,...
Tanpa Cristiano Ronaldo, Juventus Sukses Gulung Atalanta
A A A
BERGAMO - Absennya Cristiano Ronaldo tak membuat Juventus kesulitan menambang kemenangan saat bertandang ke Atalanta dalam lanjutan Serie A Liga Italia. Kemenangan 3-1 membuat posisi Bianconeri sedikit nyaman di posisi pertama klasemen.

Sepanjang pertandingan di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Sabtu (23/11/2019), Juve berhasil mendominasi pertandingan. Turun mengandalkan duet Paulo Dybala dan Gonzalo Higuain, peluang langsung diperoleh. Sayangnya upaya memburu gol cepat urung tercapai.

Atalanta juga berhasil memberikan perlawanan. Itu dibuktikan dengan peluang yang diperoleh Musa Barrow. Ternyata Dewi Fortuna belum berpihak pada tuan rumah setelah tandukan Barrow gagal mengoyak gawang Juventus.

Di menit 17, Atalanta sebenarnya bisa unggul atas Juventus. Sayangnya peluang penalti yang diberikan wasit menyusul handball Khedira tak bisa dieksekusi Barrow.

Kedudukan 0-0 ini pun bertahan sampai turun minum. Di babak kedua, Juventus dikejutkan oleh gol Atalanta yang dicetak Robin Gosens di menit 56. Gosens berhasil memanfaatkan umpan Barrow dengan tandukan kepala.

Setelah beberapa kali percobaan untuk menyamakan kedudukan, akhirnya gol penyeimbang hadir di menit 74. Higuain berhasil memanfaatkan kemelut di gawang Atalanta.

Keunggulan ini memberikan tambahan darah buat Juventus untuk lebih bermain menekan. Higuain kembali mencatatkan namanya di papan skor untuk menggandakan kedudukan di menit 82. Gol sepakan kaki kanan ini lahir usai pemain Argentina itu meruskan umpan Juan Cuadrado.

Jelang laga usai, Dybala membungkus kemenangan Juventus setelah golnya menggenapkan kemenangan menjadi 3-1. Berkat tambahan tiga angka membuat tim asuhan Maurizio Sarri makin kukuh di puncak klasemen dan memperlebar jarak dengan Inter Milan. Raupan 35 yang diperoleh Juventus menjaga selisih empat angka dengan Inter.

Susunan Pemain
Atalanta (3-4-1-2)
Pierluigi Gollini; Rafael Toloi, Berat Djimsiti, Jose Luis Palomino; Hans Hateboer, Marten de Roon, Mario Pasalic, Robin Gosens; Remo Freuler; Alejandro Gomez, Musa Barrow
Cadangan : Simon Kjaer, Andrea Masiello, Jacopo Da Riva, Ibanez, Francesco Rossi, Timothy Castagne, Ebrima Colley, Roberto Piccoli, Luis Muriel, Amad Diallo Traore, Marco Sportiello, Guilherme Arana
Pelatih : Gian Piero Gasperini

Juventus (4-3-1-2)
Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado, Leonardo Bonucci, Matthijs De Ligt, Mattia De Sciglio; Sami Khedira, Miralem Pjanic, Rodrigo Bentancur; Federico Bernardeschi; Paulo Dybala, Gonzalo Higuain
Cadangan : Gianluigi Buffon, Aaron Ramsey, Danilo, Carlo Pinsoglio, Douglas Costa, Blaise Matuidi, Daniele Rugani, Emre Can, Merih Demiral
Pelatih : Maurizio Sarri
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0924 seconds (0.1#10.140)