Solskjaer Enggak Gemetar dengan Statistik Liverpool

Minggu, 19 Januari 2020 - 19:03 WIB
Solskjaer Enggak Gemetar...
Solskjaer Enggak Gemetar dengan Statistik Liverpool
A A A
LIVERPOOL - Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer mengatakan Liverpool bukan tim terbesar dalam sejarah Liga Primer. Dia membandingkannya dengan catatan Alex Ferguson bersama Setan Merah.

Liverpool berada pada jalur yang tepat untuk mengangkat gelar liga pertama sejak 1990. Pasalnya, pasukan Juergen Klopp saat ini masih belum tersentuh alias tak terkalahkan dalam 21 pertandingan di kompetisi domestik (20 menang dan sekali seri).

Catatan impresif itu membuat Liverpool unggul 13 angka dari pesaing terdekatnya Manchester City. Klub berjuluk The Reds tampaknya ingin mempertajam rapor bagusnya saat mereka menyambut rival abadinya United di Stadion Anfield, Minggu (19/1/2020) malam WIB.

Intip Infografis Rekor Liverpool

Solskjaer tidak gemetar dengan statistik menyilaukan Liverpool. Dikatakannya, umur panjang adalah kunci menuju kehebatan. Pasalnya, dia pernah merasakan catatan sensasional itu selama berada di bawah asuhan pelatih legendaris Ferguson. Dan, pelatih berusia 46 tahun itu menegaskan umur panjang adalah kunci menuju kesuksesan.

"Jika Anda mengambil pandangan panjang, tim terbaik adalah yang bisa melakukannya berulang kali. Tidak ada yang benar-benar cocok dengan Sir Alex dalam hal itu, tetapi saya akan menjadi yang pertama mengakui Juergen Klopp telah melakukan pekerjaan dengan baik di Liverpool," kata Solskjaer dikutip dari LiveScore.

"Saat ini Klopp tampaknya tahu apa yang akan dia dapatkan setiap kali dia mengeluarkan tim, meskipun kami baru melewati setengah musim dan masih ada banyak pertandingan lagi."

"Jika Anda melihat Liverpool sekarang, mereka memiliki 33 kemenangan dan lima imbang dari 38 pertandingan liga terakhir mereka. Itu 104 poin, jadi itu akan menjadi musim yang baik. Mereka tentunya bisa memenangkan treble winners musim ini, tetapi mari kita lihat di mana mereka pada bulan Mei. Mereka memiliki beberapa pertandingan sulit yang akan datang," pungkas Solskjaer.
(sha)
Berita Terkait
Liverpool Dikalahkan...
Liverpool Dikalahkan Manchester United, Klopp: Mereka Agresif!
Liverpool Diprediksi...
Liverpool Diprediksi Bantai Manchester United 3-0
Preview Manchester United...
Preview Manchester United vs Liverpool: Bidik Kemenangan Pertama!
Liverpool Bakal Gugup...
Liverpool Bakal Gugup Hadapi Manchester United
Preview Liverpool vs...
Preview Liverpool vs Manchester United: Stadion Anfield Membara!
Preview Liverpool vs...
Preview Liverpool vs Manchester United: Duel Beda Misi
Berita Terkini
Chris Eubank Jr Tabrak...
Chris Eubank Jr Tabrak Klausul Rehidrasi, Kena Denda Rp16,9 Miliar? Carl Frampton: Itu Menyakitinya!
24 menit yang lalu
Eks Timnas Indonesia...
Eks Timnas Indonesia Apresiasi PB POBSI Usai Datangkan Fedor Gorst: Semoga Lahir Atlet Kelas Dunia
52 menit yang lalu
Berapa Ukuran Standar...
Berapa Ukuran Standar Lapangan Minifootball?
2 jam yang lalu
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
5 jam yang lalu
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
6 jam yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
11 jam yang lalu
Infografis
Houthi Tembak Jatuh...
Houthi Tembak Jatuh Drone AS dengan Rudal Buatan Lokal
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved