Neymar-Pogba-Griezmann: Segitiga yang Bisa Membuka Kunci Pasar Transfer

Minggu, 29 Maret 2020 - 22:05 WIB
Neymar-Pogba-Griezmann: Segitiga yang Bisa Membuka Kunci Pasar Transfer
Neymar-Pogba-Griezmann: Segitiga yang Bisa Membuka Kunci Pasar Transfer
A A A
MADRID - Semua kompetisi sepak bola terbesar di Eropa ditunda akibat pandemi Covid-19. Klub-klub -selain memikirkan tentang bagaimana menghadapi krisis dan meminimalkan kerugian finansial- mereka juga memanfaatkan waktu untuk mengerjakan rencana masa depan.

Bursa musim panas 2020 tidak akan menjadi pasar transfer normal. Bisa jadi lebih lama dari biasanya dan harga pemain juga bisa turun karena klub berjuang melawan kerugian akibat pandemi virus coron. Sejumlah eksekutif klub bahkan sempat ada yang mengatakan tidak akan melihat harga lebih dari 100 juta euro (Rp 1,7 triliun) musim panas ini.

Namun, yang pasti nama yang sama akan muncul dan bertukar kesepakatan bahkan dapat didiskusikan sebagai cara untuk menekan biaya. Di situlah nama-nama seperti Paul Pogba, yang hampir tidak tampil untuk Manchester United musim ini karena cedera, Neymar yang bisa memaksa keluar dari Pari Saint-Germain (PSG) pada musim panas ini) dan Antoine Griezmann (Barcelona) masuk ke dalam daftar properti panas di bursa transfer.

Menurut ESPN, Griezmann tidak berniat meninggalkan La Liga Spanyol, karena partnernya senang di Spanyol dan bahwa PSG maupun Manchester United tidak terlalu berminat padanya.

Namun, seperti yang diungkapkan media Spanyol Sport.es pekan lalu, klub terbuka untuk penawaran dengan harga tertentu mengingat musim pertamanya yang tidak konsisten, terutama jika transfer Griezmann akan berfungsi sebagai kunci untuk memboyong Neymar, pemain yang menjadi keinginan utama Blaugrana.

Sepertinya, satu-satunya klub yang mampu memikat Griezmann adalah United jika mereka mengajukan tawaran dengan nilai sepadan. Agar itu terjadi, mereka harus menjual Paul Pogba, yang diinginkan Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane selama bertahun-tahun.

Dengan kepergian Pogba ke Madrid, ini akan menghasilkan uang untuk memboyong Griezmann, dan pada gilirannya, membantu Barcelona mendanai memboyong kembali Neymar ke Camp Nou.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5584 seconds (0.1#10.140)